SuaraJawaTengah.id - Kecelakaan terjadi di dermaga pelabuhan Terminal Peti Kemas Semarang (TPKS) Tanjung Mas Semarang, Jawa Tengah pada Minggu (14/7/2019) sore. Sebuah kapal pengangkut peti kemas atau containership berbendera Panama bernama MV Soul of Luck menabrak container crane saat manuver sandar.
Akibatnya, satu dari tiga container crane berwarna kuning yang ada di TPKS Tanjung Mas roboh diterjang dan menimpa beberapa truk container yang ada di bawahnya.
Dalam video rekaman yang beredar di media sosial sekitar pukul 17.15 WIB, kapal peti kemas tersebut terlihat hilang kendali saat akan sandar.
"Ora iso kae, ora iso, nabrak kae, ora iso (tidak bisa itu, tidak bisa, nabrak itu, tidak bisa), Allahu Akbar, Allahu Akbar, Ya Allah" suara dalam video saat detik-detik kapal menabrak crane container.
Dalam video tersebut, terlihat sebelum kapal menabrak container crane, MV Soul of Luck terlebih dahulu menabrak sebuah kapal tag boat Ceria 8 yang sedang bersandar. Benturan keras terdengar jelas saat kapal besar tersebut mulai menghimpit kapal penarik (tag boat).
Kapal MV Soul of Luck terhenti saat sebuah kapal tanker didepannya ikut tertabrak.
Beberapa orang dalam video tersebut berteriak memperingatkan para supir dan pegawai TPKS yang ada di sekitar lokasi crane container yang dihantam kapal.
"Awas woy ojo neng ngisor kono, mlayu woy awas, (awas jangan di bawah situ, lari, awas)" begitu suara dalam video.
Diketahui kapal peti kemas penabrak milik Agen PT Layar Sentosa. Sementara beberapa truk ringsek bagian peti kemasnya akibat tertimpa besi crane container.
Baca Juga: Komisi V: Negara Bisa Rugi Jika Sengketa Pelabuhan Marunda Tak Diselesaikan
Diduga Tali Assist MV Soul of Luck Putus
Pihak PT Pelindo III selaku pengelola Pelabuhan Tanjung Mas Semarang melakukan sterilisasi pasca insiden kecelakaan kapal peti kemas MV Soul of Luck yang menghantam container crane TPKS.
Insiden tersebut mengakibatkan 1 (satu) unit container crane (CC) di Terminal Peti Kemas Semarang (TPKS) roboh. Satu CC yang kini rusak yaitu CC nomor 3 yang berada di posisi paling ujung di dermaga.
"Sesaat setelah kejadian segera dilakukan pengamanan area kejadian radius beberapa meter tim tanggap darurat saat ini melakuk evakuasi," kata VP Corporate Communication Pelindo III Wilis Aji Wiranata, saat dikonfirmasi.
Pihaknya menyebut jika insiden tersebut tidak memakan korban jiwa atau luka berat. Padahal besi container crane tampak dahsyat menimpa beberapa truk container yang ada di bawahnya.
"Tidak ada kecelakaan kerja baik meninggal atau luka berat dalam peristiwa ini karena Pelindo III menerapkan standart safety yang tinggi
untuk seluruh terminalnya termasuk Terminal Peti Kemas Semarang," kata Aji.
Berita Terkait
-
Pelindo III Targetkan Proyek Tower Maritim di Tanjung Perak Rampung 2020
-
Pelindo III Tambah Kuota hingga 30 Ribu Tiket Mudik Lebaran 2019 Gratis
-
Sambut HUT Kementerian BUMN, Pelindo III Gelar Kelas Kreatif di Undana
-
Intip Target-target yang Akan Dilakukan Pelindo III di Sepanjang 2019
-
Anies Pertimbangkan Perbaiki Rumah Korban Crane Kali Item yang Ilegal
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal