
SuaraJawaTengah.id - Bakal pasangan calon (bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo dari jalur independen, Bagyo Wahyono-FX Supardjo alias Bajo resmi mendaftar ke KPU Solo, Minggu (6/9/2020).
Bagyo Wahyono-FX Supardjo alias Bajo tiba di kantor KPU Solo sekitar 11.00 WIB setelah menempuh perjalanan selama dua jam menggunakan kuda. Mereka bertolak dari Posko Pemenangan Bajo di Penumping, Laweyan bersama para pendukungnya.
Bajo yang menggunakan pakaian serba hitam menunggang kuda berwarna hitam. Mereka diikuti iringan sebanyak sembilan andong dan sekita seribuan massa pendukung yang berjalan kaki.
Sepanjang perjalanan, rombongan mereka meneriakan yel-yel dan memamerkan spanduk dukungan. Massa juga membawa bendera merah putih dan bendera organisasi pengusung Bajo, Tikus Pithi Hanata Baris sembari menyapa warga Solo.
Baca Juga: Kemendagri Larang Calon Kepala Daerah Kampanye dengan Kerahkan Massa
Setiba di Kantor KPU, mereka lebih dulu menjalani protokol kesehatan berupa cuci tangan, tes suhu tubuh, hingga menggunakan sarung tangan dan face shield sebelum akhirnya diterima ketua KPU Solo, Nurul Sutarti.
Sama seperti pasangan Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa, Bajo juga menjalani menjalani rangkaian pendaftaran di meja terpisah hingga berkas resmi diterima.
"Ya kita jalani maju dan semangat. Kita sampaikan nanti visi dan misi yang luar biasa saat kampanye," ungkap Bagyo.
Sementara, FX Supardjo mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Kota Solo yang telah memberikan 'tiket' hingga dirinya bersama pasangan bisa mendaftar dan bertarung di Pilkada.
"Ini tidak mudah dan perjuangan Bajo cukup lama dan berat. Akhirnya bisa terlewati dan mendapatkan sebuah tiket ini," paparnya dalam jumpa pars usai pendaftaran.
Baca Juga: Pendaftaran Pilkada Banyak Langgar Protokol, Komisi II Sentil KPU-Bawaslu
Sementara itu, Nurul Sutarti menyebut pendaftaran bakal calon (balon) walikota dan wakil walikota Solo di hari terakhir diikuti pasangan perseorangan, Bajo.
"Secara umum persyaratan pencalonan sudah sah memenuhi syarat. Memang ada beberapa yang perlu dilengkapi nanti di masa perbaikan," tukas Nurul.
Kontributor : Ronald Seger Prabowo
Berita Terkait
-
Komisioner Turun Langsung ke TPS, KPU RI Klaim PSU di 8 Daerah Sukses
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
-
KPU Percepat Pelaksanakan PSU di Parigi Moutong karena Terbentur Jadwal Ibadah
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Ada Tujuh Gugatan Hasil PSU di MK, KPU Berharap Permohonan Gugur pada Tahap Dismissal
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
-
Jokowi 'Menghilang' di Sidang Perdana Gugatan Esemka dan Ijazah Palsu, Pengacara Buka Suara
-
5 Rekomendasi Smartwatch Harga di Bawah Rp 500 ribuan, Terbaik April 2025
-
Klaim Pemerintah Soal LG Batalkan Investasi Rp130 T, Rosan: Kami yang Putus!
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Merosot Jadi Rp1.969.000/Gram Hari Ini
Terkini
-
Dorong Inklusivitas, Sebanyak 1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88% Wilayah Indonesia
-
Butuh Dana Cepat? Ini 5 Rekomendasi Pinjaman Online Cepat Cair dan Terdaftar di OJK
-
BRI Cepu Perkuat Sinergi dengan Polri dan TNI AD: Targetkan Akuisisi KPR 100 Ribu Rumah untuk PNPP
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambah Cuan buat Ngopi, Belanja, dan Top Up Game!
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget! Siapa Cepat Dia Dapat