SuaraJawaTengah.id - Penyanyi cantik Nindy Ayunda mengungkapkan pernyataan mengejutkan berkaitan dengan perlakuan kasar yang didapat dari sang suami, Askara Prasady Harsono.
Nindy memilih memegang prinsip bahwa kesetian di atas segala-galanya. Dia bahkan rela dipukuli asalkan Askara Parasady Harsono tak berpaling hati.
Hal terpenting bagi perempuan berusia 32 tahun ini adalah sang suami tidak berselingkuh.
"Aku dulu pernah berprinsip, 'ya udah lah mungkin aku mendapatkan perilaku yang kasar dari suami, aku sabar-sabar' dengan berharap mungkin kalau misalnya dia sudah mau marah, aku coba untuk menjauh atau bagaimana," kata Nindy di kanal YouTube Feny Rose yang diunggah, Sabtu (13/3/2021) dilansir Matamata.com.
Baca Juga: Nindy Ayunda Anggap Askara Masih Ayah Terbaik untuk Anak-anaknya
Selama beberapa tahun, si pelantun lagu Buktikan ini menyesuaikan diri dengan sifat ringan tangan suaminya. "Yang penting dia setia," katanya.
Sayangnya kesetian Nindy Ayunda tak terbalaskan. Di suatu hari di 2018, ia mencium gerak-gerik aneh Askara yang membuatnya curiga.
"Tapi di tahun 2018 aku mengetahui sesuatu hal yang membuat aku drop karena bagi aku kalau udah namanya perselingkuhan, mau bentuknya apa pun, itu tetep saja perselingkuhan," katanya.
"Kita lagi makan di salah satu mall, dia tutup (handphone). Nah, itu menurut aku tuh udah sinyal," ujar dia lagi.
Seperti seorang istri pada umumnya, Nindy Ayunda mulai merasa gelisah. Tak bertanya pada Askara, dia meminta petunjuk kepada sang pencipta.
Baca Juga: Sempat Curhat ke Psikolog, Kini Nindy Ayunda Pasrah soal Rumah Tangganya
"Terus akhirnya aku setiap abis solat pasti selalu minta ‘ya Allah apapun itu bentuknya kalau memang dia melakukan hal tidak baik maka tunjukkan lah’," katanya.
Berita Terkait
-
Sambil Senyum-Senyum, Nindy Ayunda Jawab Isu Pernikahan yang Disebar Olla Ramlan
-
Selamat, Nindy Ayunda Disebut Sudah Resmi Menikah Lagi Oleh Olla Ramlan: Semoga Samawa!
-
Sempat Putus, Nindy Ayunda Respons Rencana Pernikahan dengan Dito Mahendra: Surprise
-
Akhirnya Go Public, 7 Potret Mesra Nindy Ayunda dan Dito Mahendra 4 Tahun Pacaran
-
5 Selebriti Berpolemik dengan ART Pribadi, Terkini Denise Chariesta
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
Terkini
-
Sejak Ikut dalam UMKM EXPO(RT), UMKM Unici Songket Silungkang Kini Tembus Pasar Internasional
-
Asal-Usul Penamaan Bulan Syawal, Ternyata Berkaitan dengan Unta
-
Insiden Kekerasan Terhadap Jurnalis di Semarang: Oknum Polisi Minta Maaf
-
BRI Hadirkan Posko BUMN dengan Fasilitas Kesehatan dan Hiburan Saat Arus Balik Lebaran 2025
-
Jurnalis Dipukul dan Diancam Ajudan Kapolri: Kebebasan Pers Terancam di Semarang