SuaraJawaTengah.id - Makanan yang Anda konsumsi sehari-hari tidak hanya memengaruhi usus, tetapi juga kulit. Ternyata ada makanan tertentu yang bisa menyebabkan masalah kulit, seperti jerawat serta mempercepat munculnya garis-garis halus dan kerutan.
"Kita semua tahu bahwa lingkungan, gen kita, dan rutinitas perawatan kulit kita bisa memengaruhi penampilan kulit. Yang kurang diketahui adalah bahwa makanan yang kita makan juga berperan dalam penampilan kulit kita," ungkap dokter kulit kosmetik, Michele Green, MD, mengutip Eat This.
"Saat kita melihat lebih dekat pada hubungan antara kesehatan kulit dan pola makan, tampak bahwa ada beberapa makanan yang mungkin lebih berbahaya daripada yang kita sadari," jelasnya.
Melansir dari Eat This, inilah beberapa makanan yang bisa merusak kulit Anda jika dikonsumsi berlebihan.
Makanan yang Dipanggang
Makanan yang dipanggang seperti donat dan kue kering dikemas dengan gula yang bisa berkontribusi pada pembentukan garis halus dan kerutan.
"Pola makan yang mengandung gula dan karbohidrat olahan dalam konsentrasi tinggi berpotensi berdampak negatif pada kolagen kulit," tutur dr. Green.
"Kolagen membikin kulit awet muda, kenyal, dan kencang. Saatproduksi kolagen menurun, resistensi terhadap keriput berkurang dan kulit menjadi berkerut," tambahnya.
Daging Olahan
Baca Juga: Hindari Konsumsi 4 Makanan Ini, Bisa Membahayakan Kesehatan Hati
Daging olahan seperti hot dog, bacon, peperoni, sosis, dan lain sebagainya juga dapat memberikan efek buruk pada kulit.
"Daging olahan mengandung banyak lemak jenuh dan nitrat yang menyebabkan peradangan," tutur Yoram Harth, MD, dokter kulit bersertifikat dan direktur medis MDacne. Kandungan itu bisa berkontribusi pada masalah kulit.
Daging Berlemak
Makan daging dengan kandungan lemak jenuh yang tinggi dapat berkontribusi pada pembentukan jerawat membandel.
"Ini karena potongan daging yang lebih berlemak dikaitkan dengan konsentrasi faktor pertumbuhan insulin yang tinggi. Faktor pertumbuhan insulin merangsang produksi hormon seks (androgen) yang memicu peningkatan produksi sebum dan akhirnya, pembentukan jerawat," terang dr. Green.
Susu Sapi dan Produk Susu Lainnya
Berita Terkait
Terpopuler
- Nikmati Belanja Hemat F&B dan Home Living, Potongan Harga s/d Rp1,3 Juta Rayakan HUT ke-130 BRI
- 7 Mobil Bekas Keluarga 3 Baris Rp50 Jutaan Paling Dicari, Terbaik Sepanjang Masa
- JK Kritik Keras Hilirisasi Nikel: Keuntungan Dibawa Keluar, Lingkungan Rusak!
- 5 Sepatu Running Lokal Selevel Asics Original, Kualitas Juara Harga Aman di Dompet
- 7 HP Samsung Seri A Turun Harga hingga Rp 1 Jutaan, Mana yang Paling Worth It?
Pilihan
-
Jadwal dan Link Streaming Nonton Rizky Ridho Bakal Raih Puskas Award 2025 Malam Ini
-
5 HP RAM 6 GB Paling Murah untuk Multitasking Lancar bagi Pengguna Umum
-
Viral Atlet Indonesia Lagi Hamil 4 Bulan Tetap Bertanding di SEA Games 2025, Eh Dapat Emas
-
6 HP Snapdragon RAM 8 GB Termurah: Terbaik untuk Daily Driver Gaming dan Multitasking
-
Analisis: Taktik Jitu Andoni Iraola Obrak Abrik Jantung Pertahanan Manchester United
Terkini
-
Polisi Ungkap Pembunuhan Advokat di Cilacap, Motif Pelaku Bikin Geleng-geleng
-
UPZ Baznas Semen Gresik Salurkan Bantuan Kemanusiaan bagi Warga Terdampak Bencana Banjir di Sumbar
-
3 Pilihan Mobil Bekas Rp60 Jutaan: Irit BBM, Nyaman untuk Perjalanan Luar Kota
-
7 Destinasi Wisata Kota Tegal yang Cocok untuk Liburan Akhir Tahun 2025
-
Gaji PNS Naik Januari 2026? Kabar Gembira untuk Abdi Negara