SuaraJawaTengah.id - Sekolah online atau daring yang diterapkan pemerintah di tengah hantaman pandemi Covid-19 dimanfaatkan anak-anak pesisir Kota Tegal untuk mengembangkan kreativitas.
Sejumlah anak dengan ide dan kreativitas mampu membuat miniatur kapal. Salah satunya adalah bocah asal RT 2 RW 2 Kelurahan Muarareja, Tegal, David Beckham (15).
Dia bersama empat kawannya masing-masing Cestahafis (11), Arya Pangestu (10), Raihan (12), dan Alwi (9) memanfaatkan sekolah online untuk membuat miniatur kapal.
Diwartakan Ayosemarang.com--jaringan Suara.com, David bercerita bahwa kegemarannya membuat miniatur kapal sejak dirinya masih duduk di sekolah dasar (SD).
Baca Juga: Hilang Kontak 3 Hari, Kapal Pengangkut Sembako dari Banjarmasin Ditemukan
"Iya seneng. Dari SD memang sudah buat kapal-kapalan. Apalagi kemarin sekolahnya online," katanya belum lama ini.
Dia memaparkan, awalnya dirinya dan teman-temannya sering melihat tetangga di lingkungan rumahnya banyak yang membuat kerajinan kapal untuk dimainkan di pantai.
Dari situlah, David belajar membuat miniatur kapal hingga akhirnya kerajinan tangannya dilirik orang.
"Kalau lagi musimnya ya bikin. Kadang buat mainan sendiri, kadang juga ada yang pesen. Ya paling warga sekitar aja," ucapnya.
Dalam sebulan, David yang kini duduk di SMP N 3 Tegal, bisa membuat 4 buah miniatur kapal. Sementara harga miniatur kapalnya dijual mulai Rp100.000 dengan bahan stik es krim dan Rp250.000 untuk kapal berbahan karpet.
Baca Juga: Media Malaysia Sindir Indonesia: Biarkan Kapal China Mondar-mandir di Natuna
Orang tua David, Nur Hayati (33) mengatakan, anaknya memang hobi membuat kerajinan tangan dan yang terbaru adalah miniatur kapal.
Berita Terkait
-
Jangan Sampai Kehabisan Panduan Lengkap Beli Tiket Feri Online Mudik Lebaran 2025
-
ASDP Mau Buka Rute Internasional Kapal Ferry Batam-Johor Baru
-
BRI Wujudkan Digitalisasi Transportasi, Pemesanan Tiket Kapal Kini Mudah Dilakukan Lewat Aplikasi BRImo
-
Cara Dapat Tiket Gratis Mudik Lebaran 2025 Bersama Pelni
-
Tiga Legenda La Liga Hadir di eFootball: Rivaldo, Edgar Davids, dan David Beckham sebagai Pemain EPIC Baru
Terpopuler
- Gubri Wahid Pusing Mikirin Defisit APBD: Omongan Syamsuar Terbukti, Sempat Diejek SF Hariyanto
- Fedi Nuril Takut Indonesia Kembali ke Masa Orde Baru, Reaksi Prabowo Terhadap Kritikan Jadi Bukti
- Terharu Ditranser Uang Raffi Ahmad, Nominal di Rekening Nunung Sebelumnya Tak Sampai Rp300 Ribu
- Denza N9 Meluncur Pekan Depan
- Colek Erick Thohir, 5 Pemain Keturunan Grade A Siap Dinaturalisasi Timnas Indonesia Setelah Maret 2025
Pilihan
-
Mantan Orang Dekat Sri Mulyani jadi Stafus Pramono Anung di DKI Jakarta
-
Sejarah! Untuk Pertama Kalinya Mobil Listrik Kalahkan Mobil Hybrid di Indonesia
-
7 Rekomendasi Game PC Murah di Steam Spring Sales 2025
-
Perbandingan Spesifikasi Infinix Note 50 Pro 4G vs Samsung Galaxy A16 4G, Duel HP 4G Terbaru
-
Dean James: Waktunya Memberikan Segalanya untuk Garuda
Terkini
-
Zakat dan Sedekah Makin Mudah Lewat Aplikasi BRImo
-
Berkat Kerja Keras, BRI Jadi Merek No.1 di Indonesia dalam Daftar Brand Finance Global 500 2025
-
BRI Sudiarto Dukung Digitalisasi Infaq dan Sedekah di Masjid At-Taqwa Puspanjolo
-
Berkah Ramadan: Bank Mandiri Bagikan Ribuan Paket untuk Yatim, Dhuafa dan Lansia
-
Roti Ganjel Rel Stim, Oleh-Oleh Khas Semarang yang Cocok untuk Lebaran