SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo diketahui belum pernah mengambil gaji sejak tahun 2013.
Hal itu terungkap dalam unggahan video di akun TikTok @sahabatganjarpranowo, Jumat (17/06/2022).
Dalam video singkat itu menayangkan presenter sedang mewawancarai Ganjar Pranowo soal alasannya tidak mengambil gaji sebagai Gubernur Jawa Tengah.
"Saya ingin tanya, mas Ganjar nggak pernah ambil gaji sepanjang jadi Gubernur. Kurang lebih sepuluh tahun yang lalu dari 2013 sampai nanti 2023," buka Aiman.
"Kalau nanti naik jadi presiden misalnya. Terus kalau kembali ke rumah sarungan. Tapi nggak punya tabungan, karena semuanya diberikan. Gimana mas Ganjar," sambung Aiman.
Mendengar pertanyaan hal itu, Ganjar Pranowo menjelaskan bahwasnya niat dirinya masuk ke dunia politik untuk berbuat kebaikan dan perubahan.
"Menurut saya kalau mau pada kesempurnaan politik. Ada masuk politik untuk apa? Mau cari uang atau cari jabatan? Mau ngerampok, mau nyolong kalau itu tujuannya pasti akan dihitung kalkulatif. Berapa duit yang didapat, modalnya berapa," jawab Ganjar Pranowo.
Ganjar Pranowo menegaskan bahwa selama masuk dunia politik. Ia sama sekali tidak memikirkan masalah gaji yang diterimanya.
"Tapi kalau kemudian passionmu di politik kamu terpanggilnya dimana. Misalnya untuk pembelaan, untuk membawa ide-ide perubahan dan sebagainya. Jika itu jawabannya, maka (gaji) dan lain-lainnya itu hanya aksesoris saja," pungkasnya.
Baca Juga: Fakta Kasus Istri Bersuami Perempuan di Jambi, Terungkap Modus Pelaku Sempat Ganti Nama Baptis
Sontak unggahan video itu langsung dibanjiri komentar warganet. Sebagian besar dari mereka tercengang dengan alasan Ganjar Pranowo tak mengambil gajinya.
"Sungguh mulia beliau, sehat slalu pak," tutur akun @anindita**.
"Umar bin Khattab zaman now. Sehat-sehat bapak. Barokah hidup beliau," ujar akun @zambai**.
"Nah ini passion politiknya buat masyarakat, bukan buat jabatan atau uang. Lanjutkan pak aku bocahmu," imbuh akun @cerita.mi**.
"Fik presiden selanjutnya ya pak Tugiman," sahut akun @anjar_arman**
"Semoga menjadi amal ibadah pak Ganjar sekeluarga, aamiin ya robbal'aalamiin," timpal akun @apny**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih