SuaraJawaTengah.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tertangkap kamera sedang dikerumuni oleh segerombol anak-anak kecil usai mempimpin latihan.
Empat anak kecil itu tampak menyodorkan kaos mereka secara bergantian untuk mendapatkan tanda-tangan dari pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Dalam video yang diunggah di akun TikTok @indonesia_tim, Shin Tae-yong terlihat bergitu sabar dan antusias meladeni permintaan tanda-tangan keempat bocah cilik alias bocil itu.
"Coach Shin Tae-yong bersama fans bocil-bocil, coach Shin Tae-yong merakyat," tulis unggahan tersebut yang dikutip, Sabtu (9/7/2022).
Sontak saja, sikap rendah hati dari mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu membuat warganet berdecak kagum dan memberikan pendapat di kolom komentar.
"Emang STY tiada duanya pelatih bagus yang baru lihat," ujar akun @********59.
Selain itu, banyak juga warganet yang penasaran dengan bagaimana cara berkomunikasi para bocil itu ketika meminta tanda-tangan Shin Tae-yong.
"Cara ngomongnya gimana? Pakai bahasa Korea nggak min," ucap akun @***32.
"Saya juga kalau ketemu mau minta-tanda tangan, tapi bingung ngomongnya gimana," kata akun @********31.
Baca Juga: Demi Timnas Indonesia U-19, Rabbani Tasnim Tak Berniat Lampaui Perolehan Gol Hokky Caraka
"Ngomongnya pake bahasa Jawa ya," ujar akun @******03.
Selain itu, tak sedikit juga warganet yang merasa iri dengan para bocil itu yang berani meminta tanda-tangan Shin Tae-yong.
"Mau juga Oppa," kata akun @****an.
"Beruntung banget. Aku mau juga," tutur akun @*****in.
Kontributor: Sakti Chiyarul Umam
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini