SuaraJawaTengah.id - Polisi menangkap pelaku pembakaran seorang santri di Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.
Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Rembang, AKP Heri Dwi mengungkapkan tersangka pembakaran merupakan penjaga pondok pesantren berinisial MI (20).
"Pelaku sekarang sudah kami tahan," ungkap Heri ketika dikonfirmasi, Jumat (19/08/22).
Heri menjelaskan, peristiwa pembakaran bermula pada Minggu (14/08) kemarin, pelaku yang menjadi keamanan pondok melakukan razia handphone kepada para santri di setiap kamar pondok.
Lanjut Heri, aksi pelaku menjadi bahan perundungan oleh santri lainnya termasuk korban. Lantaran pelaku melakukan razia handphone, lebih cepat dari jadwal yang telah ditentukan yakni pukul 18.00.
"Jadi pelaku itu menyita hp teman-temannya lebih cepat dan dijadikan bahan ejekan/bullyan," jelasnya.
Heri menambahkan, pada hari selanjutnya Senin (15/08) pelaku menemukan bekas puntung rokok di lemarinya dan menduga korban yang menaruhnya.
Lantas, pelaku tersulut amarah dan membeli sebotol pertalite dan menyiramkan kepada korban ketika tidur.
"Pelaku menyiram bensin kepada korban ketika tidur," tambahnya.
Baca Juga: Putri Candrawathi Jadi Tersangka, Pengacara Brigadir J: Belum Jawab Rasa Keadilan Keluarga
Heri menuturkan, saat ini korban tengah dirawat di RS Soetomo, Surabaya lantaran menderita luka bakar hingga 70 persen.
Atas perbuatan pelaku, dapat dijerat dengan Pasal 187 KUHP dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.
" Pelaku kami tangkap di rumahnya yakni di Tuban dan dapat diancam hukuman penjara 15 tahun," pungkasnya.
Kontributor : Aninda Putri Kartika
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api