
SuaraJawaTengah.id - Dua orang pria dilaporkan tewas setelah tenggelam saat berenang di kolam renang Manunggal Jati, Kota Semarang, Minggu (11/9/2022). Keduanya tewas karena berenang di kolam dengan kedalaman 6 meter.
Kapolsek Pedurungan Kompol Dina Novitasari mengatakan kedua korban meninggal dunia masing-masing bernama Gustaf Tri Tanto (15) dan Ricky Hermawanto (22), keduanya warga Mranggen, Kabupaten Demak.
Menurut dia, peristiwa nahas tersebut bermula ketika kedua korban bersama rekannya yang lain masuk ke kolam dengan kedalaman 6 meter.
Pada saat itu kolam sebenarnya sedang ditutup karena petugas jaga sedang beristirahat dan akan dilakukan pergantian giliran berjaga.
Baca Juga: Dua Anak Tenggelam di Danau Galian Bekas Tambang Ditemukan, Kondisi Belum Bisa Dipastikan
Korban Gustaf lantas naik ke papan loncat dengan ketinggian 4 meter, kemudian meloncat ke dalam kolam.
Beberapa saat kemudian korban Ricky meloncat di kolam yang sama dari papan dengan ketinggian 8 meter.
"Saat meloncat, tubuh korban Ricky menimpa Gustaf yang berada di dalam kolam," katanya.
Kedua korban kemudian tidak muncul ke permukaan setelah terjadi benturan itu.
Rekan korban yang ada di lokasi kejadian langsung panik dan meminta tolong petugas kolam renang untuk membantu mencari keduanya yang tenggelam.
Baca Juga: Dua Anak Tenggelam di Danau Gunung Sirkuit Bekas Galian Tambang: Positif Ada Kejadian
Kedua korban yang ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri itu kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Wongsonegoro Semarang.
Kedua korban dinyatakan meninggal dunia saat dibawa ke rumah sakit.
Dari hasil pemeriksaan tim Inafis Polrestabes Semarang, kata dia, kedua korban dinyatakan meninggal dunia akibat saling berbenturan saat terjun di kolam renang itu. (Antara)
Berita Terkait
-
Adu Skill ala Fuji dan Mayang: Split vs Diving, Ada yang FYP sampai Ditonton 30 Juta Kali
-
5 Kolam Renang di Pandeglang Paling Rekomended, Ini Fasilitas dan Harga Tiket Masuk
-
5 Kolam Renang di Bogor Referensi Wisata Air untuk Liburan
-
5 Kolam Renang di Bandung Wisata Air untuk Libur Lebaran
-
Libur Lebaran? 5 Kolam Renang Terbaik di Karanganyar Ini Wajib Dicoba
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
-
Jokowi 'Menghilang' di Sidang Perdana Gugatan Esemka dan Ijazah Palsu, Pengacara Buka Suara
-
5 Rekomendasi Smartwatch Harga di Bawah Rp 500 ribuan, Terbaik April 2025
-
Klaim Pemerintah Soal LG Batalkan Investasi Rp130 T, Rosan: Kami yang Putus!
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Merosot Jadi Rp1.969.000/Gram Hari Ini
Terkini
-
Dorong Inklusivitas, Sebanyak 1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88% Wilayah Indonesia
-
Butuh Dana Cepat? Ini 5 Rekomendasi Pinjaman Online Cepat Cair dan Terdaftar di OJK
-
BRI Cepu Perkuat Sinergi dengan Polri dan TNI AD: Targetkan Akuisisi KPR 100 Ribu Rumah untuk PNPP
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambah Cuan buat Ngopi, Belanja, dan Top Up Game!
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget! Siapa Cepat Dia Dapat