SuaraJawaTengah.id - Timnas Korsel menerima kabar buruk dari pemain bintangnya, Son Heung-min.
Bomber berusia 30 tahun itu mengalami cedera tulang pipi retak dan terancam absen di Piala Dunia 2022 Qatar.
Cedera itu didapatkan saat Tottenham Hotspur mengalahkan Marseille, 2-1 pada matchday pamungkas Grup D Liga Champions (UCL) di Stade Velodrome, Rabu (2/11/2022) dini hari WIB.
Namun dibalik kemenangan itu, Son Heung-min mengalami retak di tulang pipi usai terlibat bentrokan dengan Chancel Mbemba.
Baca Juga: Mengenal Cho Yu-min, Pesepak Bola Korea Selatan yang Tunda Pernikahan Demi Piala Dunia 2022
"Kami dapat menginformasi bahwa Son Heung-min akan menjalani operasi untuk menstablikan patah tulang di sekitar mata kirinya," tulis pernyataan resmi Tottenham Hotspur di Twitter dilansir Ayosolo.id--jaringan Suara.com, Jumat (4/11/2022).
Bintang asal Korea Selatan itu bakal absen di sejumlah laga di depan mata. Salah satunya ketika Spurs jumpa Liverpool dalam lanjutan Liga Primer.
Bigmatch itu berlangsung di Tottenham Hotspurs Stadium, London, Senin (7/11/2022) dini hari WIB.
Pihak klub sudah mengonfirmasi Son membutuhkan operasi. Setelahnya, ia harus menjalani tahapan rehabilitasi. Ia bakal didampingi staf medis.
Pertanyaannya, bagaimana kans sang penyerang membela Korsel pada agenda penting akhir tahun ini. Negaranya tampil di Piala Dunia 2022. Ajang tersebut dimainkan pada 20 November sampai 18 Desember.
Baca Juga: Pep Guardiola Tolak Undangan ke Piala Dunia, Pilih di Rumah dengan Anggur Merah
"Asalkan pemulihannya berjalan sesuai rencana, sang penyerang bisa tersedia untuk turnamen di Qatar," tambah laporan dari Dailymail.
Kehilangan Son Heung-min menjadi pukulan telak untuk pelatih Tottenham, Antonio Conte. Juru taktik asal Italia ini tak memiliki banyak pilihan tersisa. Khususnya di lini depan the Lilywhites.
Berita Terkait
-
Diidentikkan oleh Media Australia, Ini 3 Persamaan Timnas Indonesia dengan Tottenham Hotspurs!
-
Berstatus Debutan di Kualifikasi Piala Dunia, Mengapa Media Australia Samakan Indonesia dengan Tottenham?
-
Son Heung-min Tanya Shin Tae-yong: Apa yang akan Kamu Lakukan?
-
Shin Tae-yong: Marselino Ferdinan Bisa Jadi Son Heung-min Indonesia
-
Shin Tae-yong Sebut Marselino Ferdinan Bisa seperti Son Heung-min
Tag
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
Terkini
-
RKB Bela Sufmi Dasco: Tuduhan Terkait Judi Online Tak Masuk Akal dan Rugikan DPR
-
KUR BRI Dukung Warung Bu Sum Sate Kere Beringharjo Terus Tumbuh dan Lestari
-
Kisah Horor Rumah Sakit di Purwokerto: Banyak Hantu Menyerupai Dokter?
-
Lonjakan Trafik Idulfitri Capai 87,7 Persen di Jateng, Kebumen Tertinggi Penggunaan Jaringan Indosat
-
Misteri Dewi Lanjar dan Kisah Kelam Pantai Slamaran Pekalongan