SuaraJawaTengah.id - Relawan pendukung Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming Raka di Jawa Tengah (Jateng) dan Jawa Timur (Jatim) mendukung Prabowo Subianto sebagai Capres 2024.
Itu terungkap saat para pentolan relawan bersama Gibran bertemu dengan Prabowo Subianto di Angkringan Omah Semar, Kelurahan Jajar, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jumat (19/5/2023) malam.
Relawan yang hadir berasal dari 15 sayap, mulai Kancane Gibran Gaess (KGG), Semut Ireng Solo, KPRI Solo, Projo Solo, Jaringan Pasar, Relawan Gibran, Relawan Plat K, Sapu Lidi, GSD, Kimuds, Bahari Pantura, Bahari, Bolone Mase Klaten, Jaringan Petani Jateng hingga Koordinator Jatim.
Koordinator Relawan Jokowi di Solo sekaligus Relawan Gibran, Kuat Hermawan Santoso menerangkan, pertemuan dengan sosok Prabowo yang kini menjabat Menteri Pertahanan (Menhan) itu berdasarkan hasil aspirasi para relawan.
Saat ditanya lebih lanjut apakah pertemuan sebagai sinyal dukungan dari sosok Jokowi, menurut Kuwat, itu kelanjutan usai relawan dari Jateng dan Jatim berkumpul di rumah dinas wali kota Solo pada 28 April 2023.
Relawan Jokowi dan Gibran dengan terang-terangan mendukung Prabowo sebagai Capres 2024 daripada sosok Ganjar Pranowo yang sudah diumumkan PDIP. Pasalya Prabowo-lah yang bisa meneruskan pembangunan setelah era Jokowi.
"Ini pertemuan karena aspirasi teman-teman (Jateng-Jatim) di Lodji Gandrung Solo beberapa waktu lalu. 90 persen ke (mendukung) Pak Prabowo. Itu saja. Tidak ada yang lain," terang dia menekankan.
Saat disinggung munculnya nama Prabowo-Airlangga sebagai capres dan cawapres dalam Musra yang dihadiri langsung Jokowi di Jakarta, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada partai pengusung. Relawan kata Kuwat, hanya bisa memberikan masukan saja kepada calon presiden.
"Ya relawan itu tidak mencampuri urusan partai, koalisi dan sebagainya. Itu urusan partai dan Pak Prabowo. Di mana keduanya (Prabowo-Airlangga) memiliki potensi," katanya.
Baca Juga: Survei Capres versi LSI Denny JA: Elektabilitas Prabowo 33,9 %, Ganjar 31,9 % dan Anies 20,8 %
Prabowo Subianto menjelaskan, jika kehadirannya di Solo hanya untuk silaturahmi dan menjaga persahabatan dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Tetapi justru mendapatkan kejutan berupa dukungan dari relawan Jokowi dan Gibran.
"Saya kaget. Maksud saya datang melanjutkan ikatan persahabatan saya sama Mas Gibran. Mas Gibran sudah datang ke tempat saya di Hambalang, saya sudah ke tempat beliau dan selanjutnya," tutur Prabowo.
"Saya agak kaget. Disambut demikian, beliau (Gibran) juga mengundang saudara-saudara (relawan)," terangnya.
Menurut Prabowo, kedatangan relawan yang terang-terangan mendukungnya sebagai Capres 2024 adalah sautu kehormatan besar sekaligus suatu tantangan untuknya. Karena kalau orang mendukung berarti dia mendukung dengan alasan-alasan tertentu. Termasuk dia dengan bangga menjadi menterinya Jokowi yang dinilai berhasil memimpin negeri ini.
"Saya agak kaget saudara-saudara mendukung saya. Saya kira masih menunggu beberapa saat. Kalau begitu sepantasnya saya undang ke tempat saya ke Hambalang. Sekalian 100 korlap," harap dia.
Sontak membuat teriakan relawan 'Prabowo Presiden, Prabowo tak dukung sak dadine (Prabowo didukung sampai jadi)' menggema.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah