SuaraJawaTengah.id - Di Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah terdapat kandang kambing yang menyerupai vila.
Biasanya, kandang kambing tampak bau dan kumuh. Namun kandang kambing milik Gun Par ini sangat berbeda.
Bangunan kayu yang unik dan rapi ini nampak seperti penginapan atau vila. Tak ada yang menyangka jika ada kambing didalamnya.
Bangunan estetik ini memang tidak untuk manusia. Melainkan untuk kandang kambinb tercintanya.
Saat masuk area vila kambing yang berada di Desa Linggasari ini tak ada bau. Petakan kandang kambing dari kayu dan kusen yang sudah juga di pelitur ini berjajar rapi.
Bahkan, di area kandang terdapat taman untuk bermain kambing, lengkap dengan pakan yang bersih dan higienis.
Gun Par Pasopati si pemilik kandang elit ini sengaja membuat konsep kandang kambing ala vila agar betah.
"Biar betah di kandang, sambil berinteraksi sama kambing dengan nyaman," kata dia, Selasa (27/6/2023)
Dalam sehari, kandang dibersihkan sebanyak tiga kali. Hal itu dilakukan agar kambing ternaknya sehat.
Baca Juga: Mahasiswa UGM KKN di Dieng, Cuaca Dingin Jadi Tantangan
"Ya sehari tiga kali dibersihkan. Biar kambingnya sehat," jelasnya.
Kandang kambing dibangun di lahan seluas 700 meter persegi. Ada 14 perak kandang yang saat ini terisi oleh kambing jenis etawa.
Pemilik berharap, dengan upaya dan kreativitasnya, produktivitas kambing bisa optimal.
Kontributor : Citra Ningsih
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati