SuaraJawaTengah.id - Dalam rangka memperingati Hari Bela Negara tahun 2024, PT Semen Gresik menggelar upacara bersama ratusan karyawan, anak usaha serta afiliasi. Agenda upacara berlangsung di area parkir Omah SG, Pabrik Rembang, (19/12/2024).
Dengan mengusung tema “Gelorakan Bela Negara untuk Indonesia Maju”, upacara ini bertujuan untuk menanamkan semangat cinta tanah air dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran aktif dalam menjaga kedaulatan serta kemajuan bangsa.
Bertindak sebagai pemimpin upacara, kepala unit keamanan PT Semen Gresik, Arris Syamsu menyampaikan amanat resmi Presiden Republik Indonesia yakni pentingnya gotong royong dan kontribusi aktif dari seluruh elemen masyarakat. Presiden menegaskan bahwa bela negara bukan hanya menjadi tanggung jawab militer, tetapi juga tanggung jawab bersama seluruh rakyat Indonesia.
“Gotong royong adalah kunci keberhasilan kita dalam menjaga kedaulatan bangsa dan membangun masa depan Indonesia yang lebih maju. Peran aktif setiap individu, termasuk dalam lingkup perusahaan seperti PT Semen Gresik, sangatlah strategis,” sesuai isi amanat Presiden Prabowo Subianto.
Hal senada juga Senior Manager of Communication & CSR PT Semen Gresik, Sulistyono, menegaskan bahwa semangat bela negara dapat diwujudkan melalui kerja keras, inovasi, serta kontribusi nyata dalam mendukung keberlanjutan perusahaan.
“Sebagai warga negara, kontribusi sekecil apapun baik kepada perusahaan, masyarakat, serta lingkungan menjadi bentuk nyata bela negara,” terangnya.
Dengan semangat yang terinspirasi dari tema peringatan tahun ini, PT Semen Gresik terus berkomitmen untuk berkontribusi aktif dalam mendorong kemajuan bangsa melalui sinergi, inovasi, secara keberlanjutan.
“Semoga semangat ini mampu menjadi inspirasi bagi seluruh elemen di perusahaan untuk bersama-sama membangun Indonesia yang berdaulat, adil, dan makmur,” pungkasnya.
Baca Juga: PT Semen Gresik Pabrik Rembang Terima Kunjungan Puluhan Dosen Politeknik Negeri Malang
Berita Terkait
-
Semangat Antikorupsi, Puluhan Karyawan PT Semen Gresik Ikuti Lomba Peringati Hakordia 2024
-
Semen Gresik Borong 7 Penghargaan, Raih Predikat Tertinggi Diamond Ajang TKMPN XXVIII 2024 di Bali
-
Dirut Semen Gresik Bersama Petani SGSP Gelar Panen Raya Buah Kelengkeng dan Durian di Kebun Hortikultura Pabrik Rembang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan