SuaraJawaTengah.id - Gelaran Purwokerto Half Marathon akan kembali dihelat tahun ini, setelah mendulang sukses pada penyelenggaraan tahun 2024 lalu. Rencananya, event tahunan ini akan digelar kembali pada 11 Mei 2025 mendatang.
Event tersebut telah diluncurkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, di gedung Gradhika Bhakti Praja, Kota Semarang pada Sabtu (15/3/2025).
Peluncuran itu dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Banyumas, serta perwakilan dari sejumlah komunitas runners (pelari).
"Tahun kemarin pesertanya 3.300 pelari, tahun ini kita target bisa 8.000 pelari. Panitia sudah menyiapkan segala sesuatunya," jelas Sumarno disela acara peluncuran.
Baca Juga: Curhat Nelayan Cilacap ke Gubernur Ahmad Luthfi: Rebutan Solar hingga Masalah Tambak Udang
Target itu dialokasikan untuk empat kategori, meliputi Half Marathon (21K), 10 K, 5 K, dan 3 K untuk para pemula dan anak-anak.
Sebagai informasi, Purwokerto Half Marathon yang diselenggarakan oleh Pemprov Jateng bersama Pemkab Banyumas ini sebagai salah satu seri sport tourism, khususnya cabang olahraga maraton.
Evant itu melengkapi event-event yang sudah lebih dulu ada, seperti Borobudur Marathon, Sikap Rogo trail run di Tawangmangu, dan juga trail run di Dieng.
Sumarno menyatakan, berbagai persiapan akan dilakukan untuk menyambut event tersebut,
antara lain sterilisasi jalan, pengamanan di jalan, dan tidak kalah penting adalah persiapan untuk para pelari.
"Kunci dari event ini adalah kenyamanan bagi pelari. Teman-teman bisa lari dengan nikmat, tidak terganggu dari hiruk pikuk sekitarnya, dan tidak mengganggu masyarakat yang lain," katanya.
Baca Juga: Pertamina Sabet BUMN Terbaik CSR Jateng: Ungguli Perusahaan Lain dalam Atasi Kemiskinan Ekstrem!
Sumarno menambahkan, event ini bertujuan untuk mensosialisasikan dan memasyarakatkan olahraga. Selain itu juga untuk promosi pariwisata, dan peningkatan perekonomian daerah.
Berita Terkait
-
Percepat Capaian Program, Pemprov Jateng Kolaborasi dengan 44 Perguruan Tinggi
-
Pangkas Ketimpangan Pembangunan, Ahmad Luthfi Upayakan Tarik Investor ke Jateng Bagian Selatan
-
Ahmad Luthfi Luncurkan Program Speling, Warga Bisa Periksa Kesehatan Gratis di Balai Desa
-
SERASA Jenang Ayu: Kisah Irawati dan Kelezatan Tradisional yang Tak Lekang Waktu
-
Ribuan Karyawan Sritex Kena PHK, Ahmad Luthfi Siapkan Latihan Kerja
Terpopuler
- Gubri Wahid Pusing Mikirin Defisit APBD: Omongan Syamsuar Terbukti, Sempat Diejek SF Hariyanto
- Fedi Nuril Takut Indonesia Kembali ke Masa Orde Baru, Reaksi Prabowo Terhadap Kritikan Jadi Bukti
- Terharu Ditranser Uang Raffi Ahmad, Nominal di Rekening Nunung Sebelumnya Tak Sampai Rp300 Ribu
- Denza N9 Meluncur Pekan Depan
- Colek Erick Thohir, 5 Pemain Keturunan Grade A Siap Dinaturalisasi Timnas Indonesia Setelah Maret 2025
Pilihan
-
Sejarah! Untuk Pertama Kalinya Mobil Listrik Kalahkan Mobil Hybrid di Indonesia
-
7 Rekomendasi Game PC Murah di Steam Spring Sales 2025
-
Perbandingan Spesifikasi Infinix Note 50 Pro 4G vs Samsung Galaxy A16 4G, Duel HP 4G Terbaru
-
Dean James: Waktunya Memberikan Segalanya untuk Garuda
-
Perbandingan Spesifikasi Xiaomi 15 vs Xiaomi 14, Duel HP Flagship Kamera Andalan
Terkini
-
Zakat dan Sedekah Makin Mudah Lewat Aplikasi BRImo
-
Berkat Kerja Keras, BRI Jadi Merek No.1 di Indonesia dalam Daftar Brand Finance Global 500 2025
-
BRI Sudiarto Dukung Digitalisasi Infaq dan Sedekah di Masjid At-Taqwa Puspanjolo
-
Berkah Ramadan: Bank Mandiri Bagikan Ribuan Paket untuk Yatim, Dhuafa dan Lansia
-
Roti Ganjel Rel Stim, Oleh-Oleh Khas Semarang yang Cocok untuk Lebaran