"Sejak kecil saya memang dididik oleh orang tua saya untuk selalu berbuat baik kepada setiap orang. Dan sampai sekarang pun saya selalu menjalankan apa yang diajarkan oleh orang tua saya," tandasnya.
Sekadar diketahui, nama Afuk mulai dikenal publik ketika dirinya mengembalikan dompet yang ditemukannya. Tidak tanggung-tanggung, dompet yang dikembalikan itu merupakan milik warga Pasuruan, Jawa Timur. Dan Afuk mengembalikan dompet berisi STNK dan KTP itu dengan mengendarai sepeda ontel.
Kontributor : Ari Purnomo
Baca Juga:Pasca Ricuh di Depan Gedung DPRD Kota Solo, Mahasiswa Masih Bertahan