Cerita Perjuangan Suharto, Tukang Parkir yang Gagal Naik Haji Tahun Ini

Dengan penghasilan sekedarnya dia tetap bersikukuh menabung untuk berhaji. Akhirnya tahun 2011 dirinya memiliki kesempatan itu.

Chandra Iswinarno
Kamis, 04 Juni 2020 | 17:00 WIB
Cerita Perjuangan Suharto, Tukang Parkir yang Gagal Naik Haji Tahun Ini
Suharto, tukang parkir yang sudah menunggu berhaji sejak tahun 1980, Solo, Jawa Tengah (4/6/2020). [Suara.com/Rara Puspita]

SuaraJawaTengah.id - Impian Sri Suharto bersama dengan istrinya, Suminem, untuk menjadi tamu Allah ke Tanah Suci tahun ini harus tertunda. Lantaran, pemerintah melalui Menteri Agama menetapkan, jika tahun ini tidak akan ada pemberangkatkan haji karena kondisi pandemi Covid-19.

Berita penundaan ini didapat Suharto dari anaknya. Selama ini anaknyalah yang selalu memberikan kabar terkait perkembangan haji.

"Saya nggak punya dan nggak tahu juga. Biasanya yang ngasih kabar anak saya, dia yang ikut dalam grup manasik," ucap Sri Suharto saat ditemui Kontributor Suara.com di kawasan parkir jalan Yosodipuro, Solo, Jawa Tengah, Kamis (4/6/2020).

Saat ditemui di salah satu toko, Suharto terlihat tengah duduk. Dirinya berteduh di emperan toko.

Baca Juga:Kisah Penantian Tukang Sayur yang Gagal Naik Haji Tahun Ini

Mengenakan seragam parkir ala kota Solo yang berwarna biru muda, Suharto menutupi kepalanya dengan menggenakan caping. Meski terlihat sedikit menyembul peci kecil dari dalam capingnya. Tak lupa dia mengenakan masker layaknya semua orang di tengah Pandemi Covid-19 sekarang ini.

Sembari berteduh, Suharto mulai bercerita mengenai pengalamannya. Dulunya dia menjadi tukang sapu dan bersih-bersih di SDN Yosodipuro. Bekerja di sekolah tersebut sejak tahun 1980.

Lalu pada tahun 1987 dirinya ditawari untuk menjadi tukang parkir di SMA Muhammadiyah 2 yang berada tepat di seberang SD.

"Saya mulai jadi tukang parkir sejak tahun '87 sampai sekarang," ucapnya.

Hingga tahun 2006 Suharto masih bertugas bersih-bersih di SD. Pada pagi hari, dirinya bersih-bersih di SD, lalu siangnya dilanjutkan menjadi tukang parkir. Tapi setelah itu Suharto memutuskan untuk menjadi tukang parkir saja.

Baca Juga:Bersabar 10 Tahun, Pasutri Calhaj Asal Kendal Ini Dua Kali Gagal Naik Haji

"Sejak tahun '80-an gaji bulanan saya Rp 2 ribu. Sebulan saya dapat segitu terus. Lalu tahun 2006 saya berhenti," ujarnya.

REKOMENDASI

News

Terkini