Sebelumnya saat sesi jumpa pers dengan awak media Gibran, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), menyatakan akan sendirian menggunakan mobil pribadinya.
Teguh akan berada di bagian belakang rombongan pengurus DPC PDIP Solo selama perjalanan menuju ke Semarang. Tapi saat proses keberangkatan, tiba-tiba Teguh Prakosa mendekati mobil Mitsubishi Pajero Sport yang dinaiki Gibran.
Teguh yang juga Sekretaris DPC PDIP Solo bermaksud masuk mobil berwarna putih itu untuk duduk bersebelahan dengan Gibran Rakabuming Raka. Mengetahui hal itu Gibran langsung membukakan pintu mobil dan mempersilahkan Teguh masuk.
Gibran pun sempat menyingkirkan baju kemeja warna putih yang tergantung di bagian tempat duduk yang akan diduduki Teguh.
Baca Juga:Sampai DPD PDIP Jateng, Gibran-Teguh Disambut Riuh
“Oh, silakan Pak, silakan,” ucap dia mempersilakan seniornya di PDIP Solo itu masuk ke mobil.
Setelah duduk bersebelahan di satu mobil, Gibran Rakabuming dan Teguh Prakosa langsung melambaikan tangan ke arah awak media yang berkerumun di kanan-kiri mobil.
Aksi dua kader PDIP beda generasi itu sontak disambut suara riuh wartawan.
Pantauan solopos.com, pasangan Gibran-Teguh didampingi beberapa pengurus DPC PDIP Solo dalam perjalanan menjemput rekomendasi. Salah satunya Wakil Ketua DPC PDIP Kota Solo Bidang Pemenangan Pemilu, Putut Gunawan.
Sedangkan Ketua DPC PDIP Solo, F.X. Hadi Rudyatmo tidak hadir dalam proses keberangkatan pengurus inti DPC PDIP Solo dan pasangan cawali-cawawali Solo itu ke Semarang. Tapi Rudy tetap akan hadir di Panti Marhaen.
Baca Juga:Dipanggil Jokowi, Purnomo Diberitahukan Hal ini soal Pencalonan Gibran