Gelar Razia Kuliner Malam, Bupati Sukoharjo Malah Buka Masker

Sosok yang dua periode menjabat sebagai Bupati Sukoharjo itu terlihat melepas masker dan hanya menggantungkan di dagu.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 14 Januari 2021 | 08:52 WIB
Gelar Razia Kuliner Malam, Bupati Sukoharjo Malah Buka Masker
Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya. (Solopos)

SuaraJawaTengah.id - Bupati Sukoharjo, Wardoyo Widjaya mendadak viral saat merazia sebuah warung makan. Videonya tersebar di berbagai akun instagram mulai @kliksolo, @infocegatansolo, @infocegatansukoharjo, hingga @energisolo, Rabu (13/1/2021) kala mendatangi usaha kuliner di Dompilan, Sukoharjo.

Dari tayangan video tersebut, sang bupati terlihat bersitegang dengan pemilik warung makan yang dinilai melanggar jam operasional Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

Wardoyo yang mengenakan jaket berwarna merah, baju hitam, dan bertopi hitam 'menyemprot' pengunjung hingga penjual makanan.

Selain Wardoyo, dalam video yang diunggah akun tersebut, tampak sejumlah petugas Satpol PP, sebagian berseragam sebagian lainnya tidak berseragam.

Baca Juga:Pakai Suku Cadang Asli, Harga Jual Kembali Mobil Akan Positif

Video itu langsung mendapat respon cepat dari para netizen alias warganet. Selain menyayangkan tindakan bupati, netizen juga menyoroti Wardoyo yang justru tak menggunakan masker dengan benar.

Sosok yang dua periode menjabat sebagai Bupati Sukoharjo itu terlihat melepas masker dan hanya menggantungkan di dagu.

"Kui pak bupati maskere dibuka neng tengah kerumunan malah cekelan pipo ora melanggar prokes to min? (Itu Pak Bupati maskernya dibuka di tengah kerumunan malah pegang pipa (rokok) tidak melanggar prokes to min?)," tulis akun @yudh*****.

"Rekae meh mbubarke pelanggar Aturan dan Prokes, tapi pak @wardoyo_ad1b malah melanggar sendiri prokes tidak pakai masker. Gimana nih pak @ganjar_pranowo @jokowi," tambah @izwa*****.

"Kui sing jaket abang, reti carane nggo masker ora? (Itu yang jaket merah tahu cara menggunakan masker tidak?)," sindir akun @muhammad*****.

Baca Juga:Tips Merawat Mobil, Ini Keuntungan Pakai Suku Cadang Asli

Sementara warganet lainnya juga meminta dokter yang juga pengusaha Tirta Mandira Hudhi untuk memberikan nasehat.

"Gimana dok, negur malah maskernya dibuka @dr.tirta kasih pencerahan," tulis @melawa******.

Hingga berita ini ditulis, belum ada tanggapan dari Bupati Wardoyo Widjaya maupun pejabat lainnya di lingkungan Pemkab Sukoharjo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini