Subhanallah! Demi Menghidupi 5 Anaknya, Wanita Bercadar Ini Jadi Sopir Truk Kontainer

Namun dalam unggahan video tersebut Nur tidak memberikan keterangan perihal status suaminya.

Ronald Seger Prabowo
Minggu, 30 Mei 2021 | 13:49 WIB
Subhanallah! Demi Menghidupi 5 Anaknya, Wanita Bercadar Ini Jadi Sopir Truk Kontainer
Demi menghidupi lima orang anaknya, seorang wanita bercadar rela menjadi sopir truk kontainer. [TikTok @nur87ladytruckers]

SuaraJawaTengah.id - Demi menghidupi lima orang anaknya, seorang wanita bercadar rela menjadi sopir truk kontainer. Mengingat wanita bercadar yang bernama Nur itu memiliki peran ganda yakni sebagai ibu sekaligus kepala keluarga yang bertanggungjawab membesarkan buah hatinya.

Nur membagikan perjuangan hidupnya melalui unggahan akun TikTok pribadinya @nur87ladytruckers, Senin (24/05/2021). Dalam video itu Nur yang mengenakan hijab dan cadar berwarna abu-abu itu tak malu mengutarakan profesinya sebagai sopir untuk membiayai kebutuhan kelima anaknya.

"Saya seorang driver kontainer. Saya Ibu dan saya ayah dari 5 orang anak-anak," kata Nur dalam keterangan video TikToknya.

Lanjutnya, Nur pun menunjukkan foto kelima anak-anaknya yang terdiri satu anak laki-kali dan empat anak perempuan. Kemudian ia menceritakan caranya dalam membagi waktu untuk mengurusi anak-anaknya hingga mencari nafkah.

Baca Juga:Video Viral Bocah 12 Tahun Bawa Truk Kontainer: Mau ke Tasik!

"Bila dirumah menjadi seorang ibu dan melakukan semua tugas2 ibu dengan anak yang masih kecil lagi," ujarnya.

"Tapi kalau di luar rumah, saya menjadi seorang ayah dan melakukan tugas seorang ayah untuk mencari nafkah buat anak-anak saya," jelasnya.

Sewaktu-waktu Nur pun pernah merenung tentang kerasnya hidup yang harus ia jalani. Bahkan Nur pernah membawa mobil truk peti kemas hingga larut malam. Meski begitu, Nur sama sekali tak pernah mengeluh.

"Ini kebesaran Allah. Diberi kekuatan untuk ujiannya agar kita bersyukur. Allah tak kan menguji di luar kemampuan hamba-Nya. Alhamdulillah," ujar Nur.

Namun dalam unggahan video tersebut Nur tidak memberikan keterangan perihal status suaminya, apakah sudah meninggal atau telah berpisah.

Baca Juga:Polda Metro Amankan Bocah Usia 12 Tahun Kemudikan Truk Kontainer

Meski demikian, video itu berhasil menyita perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang simpati serta memuji Nur sebagai perempuan yang tangguh.

"Ya Allah, besar ujianmu besar juga kesabaranmu. Semoga Nur selalu kuat amin ya Rabbal Alamin," ujar akun Shima Asri.

"Salut sama KK, semoga selalu diberi kesehatan, rejeki dan umur panjang. amin yarobal'alamin," ucap akun Shinta Wulandari.

"Kagum dengan seorang wanita hebat. Semoga terus istiqomah dan bahagia bersama keluarga tercinta," sahut akun Ringgo.

Klik di sini untuk video lengkapnya

Kontributor : Fitroh Nurikhsan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak