SuaraJawaTengah.id - Panggung dunia hiburan atau entertainment tak melulu didominasi oleh para artis yang berasal dari Jabodetabek.
Tidak banyak yang tahu, ternyata ada beberapa artis berasal dari Kota maupun Kabupaten Tegal, Jawa Tengah yang juga meraup sukses besar.
Dari pesulap sampai aktor film, lima artis asal Tegal ini mampu mencuri perhatian lewat aksi maupun bakatnya di dunia hiburan. Selain itu, yang paling penting mereka mampu bersaing dengan para artis lainnya.
Penasaran siapa saja lima artis asal Kota Bahari yang sukses di dunia hiburan tanah air. Simak uraian informasi dari rangkuman ungguhan video di channel youtube LAMBE GOSIP sebagai berikut.
Baca Juga:Lucas NCT Tulis Permintaan Maaf dan Akan Menghentikan Semua Kegiatannya

Siapa yang tak mengenal sosok misterius ini. Iya, pria berusia 49 tahun ini dikenal masyarakat luas sebagai pesulap hebat. Bahkan popularitas Master Limbad semakin menanjak setelah dirinya dinobatkan sebagai Master Magician dalam acara The Master di salah satu stasiun TV.
Rupanya pria yang identik dengan rambut gondrong ini berasal dari Tegal loh. Dimana Master Limbad lahir di Dukuh Salam, Slawi, Tegal, Jawa Tengah, pada tanggal 6 Juli 1972.
2. Demian Aditya
![Demian Aditya [Suara.com/Sumarni]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/09/08/69606-demian-aditya.jpg)
Selanjutnya sosok pesulap lainnya yang tak kalah hebatnya dengan Master Limbad yakni Demian Aditya. Pria berusia 41 tahun ini kerap tampil di televisi untuk mengisi acara magic maupun sulap.
Baca Juga:Diterpa Skandal Gaslighting, SM Entertainment dan Lucas NCT Akhirnya Buka Suara
Bahkan sosok kelahiran Tegal pada tanggal 19 Juni 1980 ini namanya semakin melambung mengikuti ajang America’s Got Talent dan berhasil masuk sampai babak quarterfinal.