Berpenampilan Modis, Gadis Ini Jadi Hujatan Warganet Gegara Beli Bensin Rp 2.000

Aksi tak biasa tersebut diketahui dari unggahan video di akun instagram @video_medsos.

Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 30 Oktober 2021 | 08:30 WIB
Berpenampilan Modis, Gadis Ini Jadi Hujatan Warganet Gegara Beli Bensin Rp 2.000
Seorang wanita membeli bensin Rp2.000, ia pun dihujat warganet. [Instagram]

SuaraJawaTengah.id - Seorang gadis cantik jadi bulan-bulanan warganet hingga viral di sejumlah akun media sosial (medsos).

Pasalnya, sang gadis yang berpakaian modis terpergok membeli bensin Rp 2.000 di pinggir jalan menuai sorotan publik. 

Aksi tak biasa tersebut diketahui dari unggahan video di akun instagram @video_medsos, Kamis (28/10/2021). 

Dalam video singkat itu, seorang gadis cantik berpenampilan modis hendak mengisi bensin eceran untuk motor matic nya di pinggir jalan. 

Baca Juga:Top Viral: Penumpang Pesawat Panik saat Buka Koper, Nyesek Lihat 'Coretan' Karya Emak

Namun, alangkah terkejutnya gadis cantik ini hanya membeli bensin eceran tersebut sebesar Rp 2.000 saja. 

"Gaya sosialita tapi isi dompet merani," tulis keterangan caption akun tersebut. 

Meski begitu, penjual bensin ini nampak tak terkejut. Ia langsung melayani dan menuangkan bensin ke dalam tangki motor tersebut. 

Hingga kini belum diketahui pasti mengenai motif gadis cantik yang membeli bensin sebesar Rp 2.000 untuk keperluan konten semata atau memang lagi tak memiliki uang. 

Sontak saja unggahan video yang telah ditonton sebanyak 47.551 ini menuai reaksi dari warganet. Tak sedikit dari mereka yang menghujat gadis cantik tersebut. Karena penampilannya tidak sebanding dengan isi dompetnya. 

Baca Juga:Viral Istri Curhat Suami Pengangguran, tapi Mancing dan Gantang Burung Nomor 1

"BPJS = Budget Paspasan Jiwa Sosialita," kata akun @adityapermana**.

"Percuma banyak gaya didahuluin, klo ngga ada duit mah percuma aja gak bakal bisa ngapa2in. Kalau mau banyak gaya liat2 dlu isi dompetnya," ujar akun @kang_fiqri**.

"Wajah glowing, dompet garing," tutur akun @arditya**.

"Meninggikan gaya demi menutupi genesis," sahut akun @edot_**.

"Cantik doang, beli bensin nggak nyampe setengah liter," timpal akun @koros_**.

Kontributor: Fitroh Nurikhsan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak