Operasi Pasar di Batang, 2.000 Liter Minyak Goreng Ludes Terjual

Kegiatan operasi pasar ini bertujuan untuk mengendalikan harga minyak goreng yang saat ini melonjak dan stok di pasaran langka.

Ronald Seger Prabowo
Selasa, 22 Februari 2022 | 20:59 WIB
Operasi Pasar di Batang, 2.000 Liter Minyak Goreng Ludes Terjual
Seorang ibu memperlihatkan dua botol minyak goreng yang dibeli seharga Rp28 ribu pada kegiatan operasi pasar minyak goreng yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Batang, Selasa (22/2/2022). [ANTARA/Kutnadi]

SuaraJawaTengah.id - Pemkab Batang menggelar operasi pasar di beberapa pasar tradisional guna menyikapi kelangkaan minyka goreng, Selasa (22/2/2022).

Tak tanggung-tanggung, sebanyak 2.000 liter minyak goreng ludes dibeli warga pada kegiatan operasi pasar tersebut.

Analis Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM Kabupaten Batang Mursiti di Batang, mengatakan bahwa kegiatan operasi pasar ini bertujuan untuk mengendalikan harga minyak goreng yang saat ini melonjak dan stok di pasaran langka.

"Pada OP itu, harga minyak goreng dijual Rp14 ribu per liter dan satu kupon hanya untuk membeli 2 liter seharga Rp28 ribu," kata Mursiti dilansir dari ANTARA, Selasa (22/2/2022).

Baca Juga:CEK FAKTA: Setiap Warga RI Akan Dapat Bantuan Minyak Goreng Gratis Akhir Februari, Benarkah?

Menurut dia, kualitas minyak goreng yang di jual pada masyarakat tersebut sudah sesuai standar.

"Hari ini kami siapkan 2.000 liter minyak goreng untuk OP di Gorong, Pasar Simbangdesa dan kantor Disperindag/UKM Batang," paparnya.

Mursiti mengatakan operasi pasar minyak goreng akan terus berlanjut di sejumlah pasar yaitu di pasar Warungasem yang akan digelar Rabu (23/2) dan Pasar Pelelen Kecamatan Gringsing, Kamis (24/2/2022).

"Stok minyak goreng yang kami jual pada OP ini memang terbatas sehingga tidak bisa sepenuhnya memenuhi kebutuhan masyarakat. Akan tetapi, melalui OP ini dapat membantu warga yang kesulitan membeli minyak goreng," ujar dia.

Warga Desa Gorong Yanti (35) mengatakan hampir sebulan terakhir ini warga kesulitan membeli minyak goreng, jika pun ada stoknya terbatas dan harganya tinggi.

Baca Juga:Minyak Goreng Langka, Tim Kementerian Turun Langsung ke Kalbar, akan Lakukan Sidak di Sejumlah Wilayah

"Susah mencarinya, kalau pun ada harganya pasti mahal. Alhamdulilah ada operasi pasar dan harga minyak goreng dijual cukup murah," ungkapnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak