SuaraJawaTengah.id - Dalam mengutarakan perasaan cinta kepada pujaan hati. Banyak cara yang ditempuh seorang pria untuk meluluhkan wanita idamannya.
Seperti dilakukan seorang pria di dalam unggahan video di akun instagram @kepoin_trending, Minggu (05/06/2022).
Dimana dalam video singkat itu menayangkan momen seorang pria yang mengenakan jaket berwarna hitam sedang mengutarakan isi hatinya kepada seorang wanita.
"Kamu mau nggak jadi pacar aku," ujar seorang pria di depan pengunjung kafe.
Baca Juga:Diduga Akibat Mabuk Lem, Seorang Laki dan Wanita di Karawang Baku Pukul, Warga Susah Payah Melerai
Alih-alih langsung diterima karena aksinya terbilang romantis. Pria ini justru mendapatkan jawaban yang membuatnya kena mental.
Hal itu lantaran wanita yang dicintai pria tersebut menolak dan menyuruh pria itu untuk fokus kuliah saja.
"Kuliah dulu saja yang benar," balas wanita berhijab hitam tersebut.
Sontak saja jawaban wanita berhijab hitam itu pun langsung membuat heboh dan histeris semua orang yang berada di dalam cafe tersebut.
Unggahan video yang telah disukai ribuan kali itu juga sukses menuai sorotan warganet. Sebagian besar dari mereka ramai menuliskan beragam komentar.
Baca Juga:Perjalanan Cinta Shakira dan Gerard Pique, dari 'This Time for Africa' hingga Pisah
"Sok-sokan nembak di depan umum, taunya ditolak mentah," ledek akun @je.vr**.
"Malu sumpah," kata akun @viieyudis**.
"Malu? Iya jangan cok, motivasi itu buat bisa buktiin bahwa elu bisa sukses di masa depan. Gak salah sih cewek bilang 'kuliah dulu aja yang bener'. Bagus itu cok," ungkap akun @adityawibo**.
"Laki-laki sejati itu tidak datang kepada perempuannya dengan jalan pacaran. Keputusan sih wanita sudah tepat dan bijak," sahut akun @herimati**.
"Ingat bang, kalau udah sukses seleranya di atas dia," timpal akun @muhammad_kahfi**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan