Yofandani Damai Pranata Bikin Blunder Fatal Lawan Bhayangkara FC, Joko Ribowo Sampaikan Pesan Mengharukan

Akibat penampilan buruknya itu, Yofandani Damai Pranata juga langsung diganti dipertengahan babak kedua oleh Redondo.

Ronald Seger Prabowo
Senin, 04 Juli 2022 | 13:17 WIB
Yofandani Damai Pranata Bikin Blunder Fatal Lawan Bhayangkara FC, Joko Ribowo Sampaikan Pesan Mengharukan
Kiper PSIS Semarang, Yofandani Damai Pranata. [Instagram @joko_ribowo]

Diakhir tulisan, Joko Ribowo memberikan doa dan wejangan kepada Yofandani Damai Pranata agar karir kiper kelahiran Karanganyar sukses.

"Sukses selalu anak muda. Latihan seperti pertandingan, pertandingan seperti latihan.
Jangan mudah puas diri dan rajin nambah. Bukan untuk sekarang tapi untuk selalu siap kapanpun dimainkan," tandasnya.

Beruntung, PSIS Semarang bisa lolos ke semi final usai menang dalam drama adu penalti 9-8 atas Bhayangkara FC di Stadion Jatidiri, pada Minggu (3/07/2022).

Di babak semi final Piala Presiden 2022 nanti, PSIS Semarang akan menghadapi Arema FC dalam laga yang berformat dua leg.

Baca Juga:Jadwal Semifinal Piala Presiden 2022: PSIS Semarang vs Arema FC dan PSS Sleman vs Borneo FC Mulai 7 Juli 2022

Leg pertama akan dihelat di kandang PSIS pada 7 Juli nanti. Sementara pada leg kedua, PSIS akan gantian menyambangi markas Arema pada 11 Juli 2022.

Kontributor : Fitroh Nurikhsan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini