Jadwal Liga 2 Hari Ini: Ada Derbi Jateng PSCS Cilacap versus Persijap Jepara

Tim Laskar Hiu Selatan dengan berkuatan penuh juga dalam motivasi tinggi mengingat tampil di depan pendukung sendiri.

Ronald Seger Prabowo
Senin, 29 Agustus 2022 | 10:18 WIB
Jadwal Liga 2 Hari Ini: Ada Derbi Jateng PSCS Cilacap versus Persijap Jepara
Pelatih PSCS Cilacap, Hendri Susilo dan bek Tri Rahmad Priadi dalam jumpa pers sebelum melawan Persijap Jepara. [Dok PSCS Cilacap]

SuaraJawaTengah.id - Jadwal Liga 2 2022/2023 hari ini, Senin (29/8/2022) akan mempertandingkan sejumlah laga dari tiga wilayah.

Salah satu laga menarik adalah duel bertajuk Derbi Jateng saat PSCS Cilacap menjamu Persijap jepara di Stadion Wijayakusuma, Senin (29/8/2022) pukul 15.00 WIB.

Tim Laskar Hiu Selatan dengan berkuatan penuh juga dalam motivasi tinggi mengingat tampil di depan pendukung sendiri.

"Pada intinya PSCS Cilacap besok menghadapi Persijap Jepara sudah siap. Kami bakal tampil all out," kata Hendri Susilo dalam Pre-Match Press Conference di Stadion Wijayakusuma Cilacap, Minggu (28/8/2022).

Baca Juga:Perjuangkan Status Laga Dengan Penonton di Liga 2, Nusantara United Intensifkan Koordinasi dengan Pemkot Magelang

Hendri memaparkan, di laga pembuka itu dirinya telah menginstruksikan para pemain agar bermain habis-habisan sejak menit awal pertandingan.

"Para pemain juga kami minta untuk tak memberikan kesempatan sedikitpun kepada Persijap untuk mengambangkan permainan," paparnya.

Sementara laga yang tak kalah menarik adalah pertemuan FC Bekasi City menjamu Persela Lamongan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Sebagai tuan rumah, klub milik Atta Halilintar dan Putra Siregar itu bertekad memetik kemenangan sebagai modal awal menghadapi petualangan di Liga 2 musim ini.

Pelatih FC Bekasi City, Jafri Sastra mengatakan akan memboyong 22 pemain untuk melawan Persela esok hari.

Baca Juga:Jelang Laga FC Bekasi City Melawan Persela Lamongan, Hamkah Hamzah Harapkan Dukungan Warga Bekasi

Melawan Persela, pemain FC Bekasi City kata Jafri Sastra berada di kondisi prima, percaya diri dan siap tampil di Stadion Patriot. Tiga poin pun diusung oleh Jafri Sastra pada laga perdana ini.

"Kalau ditanya target pasti kami punya target bisa meraih tiga poin," kata Jafri Sastra.

Berikut jadwal Liga 2 hari ini, Senin 29 Agustus 2022:

- Pukul 15.30 WIB : PSPS Riau vs Semen Padang

- Pukul 15.30 WIB : Sriwijaya vs Perserang Serang

- Pukul 15.15 WIB : PSCS Cilacap vs Persijap Jepara

- Pukul 15.15 WIB : Persekat Tegal vs Persegres Gresik

- Pukul 18.30 WIB : FC Bekasi City vs Persela Lamongan

- Pukul 13.15 WIB : Persipura Jayapura vs Kalteng Putra

- Pukul 15.15 WIB : Deltras Sidoarjo vs Persewar Waropen

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini