Wisata Lokal Bisa Bantu Perkuat Ekonomi, Ganjar Ajak Masyarakat Piknik di Indonesia Saja

Instruksi Presiden Joko Widodo kepada kepala daerah untuk mengajak masyarakat wisata dalam negeri disebut Ganjar Pranowo sebagai kesempatan yang baik

Budi Arista Romadhoni
Jum'at, 30 September 2022 | 19:23 WIB
Wisata Lokal Bisa Bantu Perkuat Ekonomi, Ganjar Ajak Masyarakat Piknik di Indonesia Saja
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Siti Atiqoh saat menikmati lampion di DCF 2022. [Istimewa]

SuaraJawaTengah.id - Instruksi Presiden Joko Widodo kepada kepala daerah untuk mengajak masyarakat wisata dalam negeri disebut Ganjar Pranowo sebagai kesempatan yang baik.

Gubernur Jawa Tengah itu mengatakan jika itu dilakukan dampaknya akan baik pada ekonomi lokal.

Hal itu disampaikan Ganjar usai Rapat Paripurna di Gedung DPRD Jateng, Jumat (30/9). Menurutnya, arahan dari Presiden Jokowi adalah kesempatan untuk bisa berwisata lokal.

Wisata lokal itu ada destinasi yang ada existing maupun desa-desa wisata,” kata Ganjar.

Baca Juga:Ganjar Terbitkan Edaran ke Bupati Wali Kota di Jawa Tengah, Instruksikan Penggunaan Aspal Buton

Mantan anggota DPR RI itu menyebut, arahan presiden itu jika dilakukan maka dampaknya sangat baik.

“Kita bisa belanja atau membeli kebutuhan dari produk teman kita sendiri, di wilayah kita sendiri,” katanya.

Selain bisa memperkuat ekonomi lokal, Indonesia khususnya di Jawa Tengah punya banyak sekali wisata yang bisa dikunjungi. Ganjar pun mengajak masyarakat untuk berwisata dalam negeri.

“Ini akan bisa menjadi kekuatan ekonomi untuk bisa menghidupkan ekonomi lokal. Jadi pikniknya di Indonesia saja,” tegasnya.

Sebagai informasi, Presiden RI Joko Widodo minta jajaran pemerintah di daerah untuk menggalakkan pariwisata dalam negeri karena Indonesia kaya akan potensi wisata.

Baca Juga:Ganjar Ingatkan Seluruh Kepala Daerah Se-Jateng: Anti Korupsi Jangan Cuma Manis di Bibir Saja!

Hal tersebut disampaikan Presiden dalam pengarahan kepada seluruh menteri/kepala lembaga, kepala daerah, pimpinan BUMN, Pangdam, Kapolda, dan Kajati, di Jakarta Convention Center (JCC), Kamis (29/9) kemarin.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak