Jalan Brebes-Tegal Rusak Parah Bak Sirkuit Offroad, Mobil Box Sampai Akrobatik, Warganet: Gubernurnya Sibuk Nyapres!

Saking parahnya, ruas jalan yang Desa Sridadi, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes itu bak sirkuit offroad.

Ronald Seger Prabowo
Senin, 07 November 2022 | 07:00 WIB
Jalan Brebes-Tegal Rusak Parah Bak Sirkuit Offroad, Mobil Box Sampai Akrobatik, Warganet: Gubernurnya Sibuk Nyapres!
Heboh video viral ruas jalan provinsi yang menghubungkan Bumiayu Kabupaten Brebes dengan Bumijawa Kabupaten Tegal, Jawa Tengah rusak parah. [Instagram @andreli_48]

SuaraJawaTengah.id - Heboh video viral ruas jalan provinsi yang menghubungkan Bumiayu Kabupaten Brebes dengan Bumijawa Kabupaten Tegal, Jawa Tengah rusak parah.

Video itu diunggah akun Instagram @andreli_48 dan dilansir Suarajawatengah.id, Senin (7/11/2022).

Dalam video singkat itu, saking parahnya, ruas jalan yang Desa Sridadi, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes itu bak sirkuit offroad.

Terlihat sebuah sopir mobil box yang melintas ruas itu harus bekerja ekstakeras hingga akrobatik untuk melewati jalan tersebut.

Baca Juga:Kelakuan Barbar Suami Hantam Istri dengan Bogem Mentah di Depok, Disaksikan Anak Perempuan

"Meskipun pemeliharaan dan pengepresan jalan terus dilakukan pihak Bina Marga Jawa Tengah, kondisi jalan tetap sangat memprihatinkan," tulis keterangan unggahan tersebut.

Menurut keterangan video yang diambil seseorang bernama Hadi Pramono, kerusakan jalan juga dipicu hujan dengan intensitas tinggi.

"Ini terjadi karena tingginya intensitas hujan yang mengguyur wilayah setempat, sehingga pergerakan tanah memicu amblasnya jalan," tambahnya.

Sontak saja unggahan itu langsung mendapat beragam respon warganet di kolom komentar.

"PUPR provinsi mana? Gubernur mana, ada dana BTT klo kejadian force majeur. Warganya sampe akrobatik begitu," tulis @dennysa***.

Baca Juga:Kacau! Disaksikan Anak, Suami Tonjok Istri Di Cinere, Polisi Cari Pelaku

"Serius ini jalan masih dipakai buat mobilitas masyarakat? Sblum liat caption tak kira no mobil nekat lewat ini jalan," timpal @khaiz***.

"Jawa tengah kah ini, apa karena gubernurnya sibuk nyapres jadi nggak ada perhatian, malah jalan-jalan ke provinsi lain," tambah @ban***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini