Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Rabu, 24 April 2019 | 15:05 WIB
Gubernur Ganjar Pranowo melihat tumpukan APK yang berhasil dicopot petugas di kawasan Kota Semarang Jawa Tengah, Minggu (14/4/2019). [Suara.com/Adam Iyasa]

SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memperpanjang masa sayembara lomba daur ulang alat peraga kampanye (APK). Batas pengiriman produk kreatif bekas APK tersebut diperpanjang pengirimannya hingga Senin (29/4/2019) pekan depan.

Sejak sayembara dibuka pada 14 April atau saat mulainya masa tenang kampanye Pemilu 2019 lalu, lomba pengolahan Alat Peraga Kampanye (APK) yang diinisiasi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo telah diikuti ratusan karya unik.

Banyak karya unik dan kreatif warga yang telah diserahkan ke Ganjar melalui rumah dinasnya di Puri Gedeh Semarang, bahkan saking antusiasnya ada juga masyarakat yang menyerahkan di kantor Gubernur Jawa Tengah.

"Makin kreatif dan menarik masyarakat luas, kita perpanjang sampai satu pekan depan atau Senin (29/4/2019). Kirimnya ke rumah dinas Gubernur Jateng Puri Gedeh Jalan Gubernur Boediono Nomor 8 Gajahmungkur Semarang," kata Ganjar, Rabu (24/4/2019).

Baca Juga: Jadi Gaun dan Celemek, Ganjar Pranowo Bikin Lomba Daur Ulang APK

Ganjar menyebut, sampai saat ini sudah ada ratusan karya limbah APK dari masyarakat yang diserahkan di kediaman dinasnya. Jenisnya juga beragam, mulai dari sandal, sepatu, tempat sepatu, baju, jas hujan, payung, hiasan dinding, dan lainnya.

"Kita nanti tunjukan ke masyarakat jadi akan dipamerkan satu Minggu setelah diumumkan pemenangnya," beber Ganjar.

Bagi pemenang sayembara daur ulang APK, Ganjar menyediakan hadiah total Rp 20 Juta, pemenang akan dinilai kriteria berdasarkan fungsi, kekuatan produk, dan reduplikasi.

Rinciannya untuk Juara 1, akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 7 juta, juara 1 b sebesar Rp 3,5 juta, juara 1 c sebesar Rp 2,5 juta dan tujuh nominasi terbaik bakal menerima hadiah sebesar Rp 1 juta.

"Dan jangan lupa uplod di Instagram dengan menandai akun Instagram saya @ganjar_pranowo dengan disertai tagar #GanjarDaurUlangAPK. Jadi saya tahu nanti siapa saja," paparnya.

Baca Juga: Ganjar Sebut Gelaran Pemilu 2019 di Jateng Aman dan Damai

Sebelumnya, usai ikut melakukan penertiban APK di masa tenang kampanye pada 14 April 2019 lalu, Ganjar langsung membuka sayembara lomba dengan tema Ganjar Daur Ulang APK.

Load More