Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Senin, 27 Mei 2019 | 15:01 WIB
Capres Prabowo Subianto tiba di Bandara Adi Soemarmo Solo Jawa Tengah pada Senin (27/5/2019). [Suara.com/Ari Purnomo]

SuaraJawaTengah.id - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto mendadak mengunjungi Solo, Jawa Tengah menggunakan pesawat carter Embraer 190/9 HNYC pada Senin (27/5/2019). Prabowo beserta rombongan tiba di Bandara Internasional Adi Soemarmo, Solo, sekira pukul 12.20 WIB.

Kedatangan Prabowo tersebut diketahui lebih lambat 10 menit dari jadwal kedatangannya yakni pukul 12.10 WIB.

Berdasarkan informasi yang diterima, Prabowo datang untuk berziarah ke makam mantan mertuanya Presiden kedua Republik Indonesia Soeharto di Astana Giribangun, Karanganyar, Jateng. Setibanya di Bandara, Prabowo sempat bersalaman dengan petugas bandara.

Prabowo yang mengenakan setelan busana warna krem dipadu dengan celana warna hitam dan topi khas koboi serta kacamata hitam langsung menuju mobil yang sudah menunggunya.

Baca Juga: Hari Ini Polda Periksa Amien Rais, Capres Prabowo Daftar Gugatan ke MK

Ia juga sempat melambaikan tangan dan juga tersenyum. Tetapi, saat ditanya perihal kedatangannya tersebut, tandem Sandiaga Uno itu enggan membeberkannya. Saat datang ke Solo tidak terlihat mantan istrinya Titiek Soeharto.

"Ada acara keluarga," jawab singkat Prabowo saat wartawan menanyakan tujuan kedatangannya ke Solo.

Humas PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Adi Soemarmo Danardewi mengaku bahwa kedatangan Prabowo sangat mendadak.

"Tadi mbak Titiek (Titiek Soeharto) juga tidak terlihat ikut mendampingi. Kedatangannya mendadak, dan beliau langsung menuju ke Astana Giribangun," ucapnya.

Kontributor : Ari Purnomo

Baca Juga: Sindir Politik Uang, Capres Prabowo Subianto Malah Dikasih Duit

Load More