SuaraJawaTengah.id - Jagat media sosial sempat dihebohkan dengan beredarnya foto seorang wanita muslim yang sedang bersalaman dengan pimpinan tertinggi umat Katolik di Vatikan, Roma, Italia.
Dalam foto itu terjadi obrolan antara wanita muslim yang bernama Dewi, seorang Gusdurian asal Semarang Jawa Tengah, dengan Paus Fransiskus.
Saat dihubungi Suara.com, Minggu (30/6/2019), wanita bernama lengkap Dewi Kartika Maharani Praswida, sedang berada di Pracimantoro, Wonogiri.
Dewi mengaku sudah dua kali bertemu dengan Paus Fransiskus. Pertemuan pertama pada tahun 2018 hanya sebatas bertemu dan bertatap muka saja.
Baca Juga: Utusan Presiden Jokowi Bahas Islam Wasatiyyah di Vatikan
"Pertama kali itu tahun lalu saat saya ikut pre-synod meeting orang muda sedunia, Alhamdulillah rasanya sangat bahagia. Nah kalau yang kemarin itu saya tidak hanya berjabat tangan tapi juga ngobrol jadi lebih berbahagia," kata Dewi.
Pertemuan kedua menjadi momen spesial juga lantaran berada di halaman Basilika Santo Petrus dan hanya orang-orang khusus saja yang bisa bertemu Paus, saat itu.
"Di halaman Basilika Santo Petrus, hanya yang memiliki tiket khusus yang bisa berjabat tangan, kebiasaan Paus memang senang berkeliling menuju kepada para umat untuk menyalami," bebernya.
Tiket khusus Dewi dapatkan karena menjadi salah satu mahasiswa yang mendapat beasiswa dari Yayasan Nostra Aetate dibawah Dewan Kepausan untuk Dialog Lintas Agama di Vatikan.
"Beasiswa dari Vatikan sebagai mahasiswa Studi Dialog Lintas Agama selama satu semester di kampus Angelicvm dan PISAI, kemudian usai masa studi saya diberi kesempatan bertemu dengan Paus Fransiskus," terangnya.
Baca Juga: Wakil PM Italia Kecam Kardinal Vatikan Gara-gara Tagihan Listrik
Dewi menceritakan, pertemuan itu terjadi pada 26 Juni 2019 sekitar pukul 11 siang waktu Roma. Saat itu Paus Fransiskus berkeliling menyapa umat Katolik di halaman Basilika Santo Petrus. Dewi menjadi salah satu orang dalam kerumunan tersebut.
Berita Terkait
-
Netanyahu Kecam Paus Fransiskus, Anggap Tudingan Genosida Israel "Memalukan"
-
Desak Lakukan Penyelidikan, Paus Fransiskus Sebut Israel Lakukan Genosida di Jalur Gaza
-
Tegas! Paus Fransiskus Minta Israel Hormati Pasukan Perdamaian PBB
-
Paus Fransiskus Kembali Bertemu dengan Zelenskyy, Beri Lukisan dengan Tulisan: Perdamaian adalah Bunga yang Rapuh
-
"Tidak Bermoral!" Paus Fransiskus Kecam Serangan Israel di Gaza dan Lebanon
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
Terkini
-
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang, Partai Golkar Jateng: Kerja Keras Seluruh Elemen
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu