SuaraJawaTengah.id - Dugaan kasus pungutan liar (pungli) yang tengah ditangani Tim Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) hingga saat ini sudah cukup banyak.
Sekretaris Satgas Saber Pungli Irjen Pol Widiyanto Poesoko menghitung ada sekitar 36 ribu dugaan pungli yang dilaporkan kepada pihaknya.
Dari jumlah tersebut, Widiyanto menjelaskan daerah yang paling tinggi pelaporan dugaan pungli tersebut adalah Provinsi Jawa Barat (Jabar).
"Paling banyak Jabar, Jatim (Jawa Timur) dan Sumut (Sumatera Utara). (Untuk Provinsi) Jateng (Jawa Tengah) nomor tujuh," kata Widiyanto di sela acara Sosialisasi PP Nomor 87/2016 tentang Satgas Saber Pungli di Gedung Soemardjito Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto, Jawa Tengah pada Rabu (31/7/2019).
Lebih lanjut, Widiyanto mengemukakan dari jumlah tersebut, sekitar 22 ribu di antaranya telah ditindaklanjuti, baik oleh tim Satgas Saber Pungli pusat maupun tim Satgas Saber Pungli sejumlah daerah.
"Kami masih ada 18 ribu (laporan), ini yang harus kita kejar," ujar Widiyanto.
Selain itu, pihaknya juga memberikan penghargaan kepada pemerintah daerah yang dinilai terbaik dalam penanganan pungli. Dia menyontohkan Jawa Barat yang pada tahun 2018 menjadi yang terbaik dalam penanganan pungli.
Kontributor : Teguh Lumbiria
Baca Juga: 3 Perwira Polisi Dikabarkan Kena OTT Satgas Saber Pungli
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City