SuaraJawaTengah.id - Polresta Solo menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan bermotif cinta segitiga dengan korban Bunto Tano (44), warga Grogol, Sukoharjo, Jawa Tengah, Senin (2/9/2019). Tersangka Andreas Kurniawan (36) melakukan sekitar 40 adegan dalam rekonstruksi yang di gelar di tiga lokasi yang berbeda itu.
Rekonstruksi dimulai sekitar pukul 10.30 WIB, saat tersangka datang ke rumah mertuanya di jalan Sri Gading 3 Turisari, Kelurahan Mangkubumen, Kecamatan Banjasari, Solo.
Selanjutnya, tersangka mendatangi rumah makan Fannila Salad. Saat tersangka hendak pergi, tersangka dipanggil oleh sang istri Fani agar masuk ke rumah karena ada hal penting yang akan dibicarakan. Andreas pun memarkirkan mobilnya dan berniat masuk ke rumah melalui pintu belakang.
Di adegan ke 10 tersangka datang ke rumah makan Gula Batu karena rumah mertua masih tersambung dengan rumah makan itu. Akan tetapi, karena kondisi rumah makan ramai, tersangka hanya mengambil pisau yang ada di meja. Pisau lalu diselipkan di saku celana bagian belakang.
Selanjutnya, tersangka kembali ke Fannila Salad. Tersangka kemudian masuk ke rumah mertua di RT 2 RW 12 melalui pintu belakang. Saat di ruang tamu, terjadilah cekcok. Di adegan ke 23, tersangka menusuk korban menggunakan pisau di perutnya.
Korban pun terluka parah, kemudian mertua tersangka, Edy mencoba melerai. Kejadian ini sempat melukai tangan Edy.
Mengetahui ada keributan, tetangga Edy datang dan selanjutnya membawa korban ke mobil dan korban dibawa ke rumah sakit.
Kasatreskrim Polresta Solo, Kompol Fadli mengatakan, rekonstruksi ini untuk mencari kesesuaian antara keterangan tersangka dengan kondisi di lapangan.
"Ada kurang lebih 40 adegan yang diperagakan dalam rekonstruksi. Ini mencari kesesuaian keterangan saksi dan tersangka dengan kondisi di lapangan," katanya.
Kontributor : Ari Purnomo
Baca Juga: Ambulans Desa yang Ikut Antarkan 4 Jenazah Korban Pembunuhan di Banyumas
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga