SuaraJawaTengah.id - Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri menangkap seorang terduga teroris Jamal, Senin (18/11/2019) pagi. Jamal ditangkap saat hendak berangkat ke masjid di Kampung Sidodadi RT 5/RW 1, Pajang, Laweyan, Solo, Jawa Tengah (Jateng) .
Usai melakukan penangkapan, Tim Densus kemudian melakukan penggeledahan di rumah terduga teroris. Penggeledahan rumah Jamal dilakukan sekitar pukul 11.00 WIB. Ketua RW 1 Pajang Danang Prawironoto mengemukakan, dari informasi yang didapatkannya Jamal ditangkap saat menuju ke masjid.
"Saya tahu informasi kalau ditangkap, katanya saat hendak menuju ke masjid kampung di Pajang. Kemudian saya cari informasi, dan tadi juga diminta untuk menjadi saksi penggeledahan," urainya.
Dalam penggeledahan yang berlangsung lebih kurang 30 menit, kata Danang, Densus mengamankan sejumlah barang pribadi milik terduga. Di antaranya laptop dan juga beberapa buku.
"Lebih kurang ada enam buku yang dibawa. Buku catatan, kemudian seperti majalah. Selain itu tidak ada," urainya.
Danang menambahkan, selama ini Jamal dikenal sebagai sosok yang cukup baik. Bahkan di kampung, Jamal dipanggil sebagai seorang ustaz.
"Orangnya bagus, dia seorang penceramah mengisi pengajian ke sana kemari. Sering mengadakan kajian setiap Selasa. Dalam kajiannya biasa, saya termasuk jemaahnya," urainya.
Danang pun tidak pernah menyangka, jika Jamal ditangkap oleh Densus 88 Antiteror Mabes Polri. Pasalnya, selama ini Jamal termasuk orang yang bersosialisasi dengan warga.
Kontributor : Ari Purnomo
Baca Juga: Teroris Latihan Perang di Tanah Karo, Kapolda: Jangan Balik ke Zaman Batu
Berita Terkait
-
Usai Salat Isya, Satu Terduga Teroris di Sukoharjo Diciduk Tim Densus
-
Warga Cilacap yang Rumahnya Digeledah Ternyata Menantu Mantan Napi Teroris
-
Pak RT Kaget Dengar AM yang Baru Jadi Ojol Ditangkap Densus 88
-
Densus 88 Geledah Rumah di Cilacap, Pak RT Bingung: Penangkapan Siapa?
-
Tangkap Jaringan Pelaku Bom Medan, 1 Anggota Densus 88 Kena Tusuk
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City