SuaraJawaTengah.id - Seorang ibu berinisial W (38) yang mengajak dua anaknya minum racun di Kecamatan Purwantoro Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah pada (12/12/2019) diduga dilatarbelakangi karena depresi.
Namun, tetangga yang tinggal di sekitar rumah W, menduga kasus itu disebut-sebut karena dipicu masalah lama.
Bahkan, seorang tetangga Giyoto menyebut W pernah mencoba bunuh diri 10 bulan yang lalu. Saat itu, W membeli obat-obatan dalam jumlah banyak ke toko kelontong untuk bisa diminum bersamaan.
"Bunuh dirinya itu dengan meminum berbagai macam obat dengan dosis yang tinggi dicampur. Macamnya kurang dari 10, tapi butirnya banyak," ujar Giyoto kepada Solopos.com-jaringan Suara.com pada Jumat (13/12/2019).
Namun, upaya tersebut digagalkan. Lantaran pemilik toko kelontong curiga dengan banyaknya jumlah obat yang dibeli W.
"Kok jumlahnya banyak, si pemilik toko curiga kemudian ngabari saudaranya biar enggak tejadi sesuatu kemudian saudaranya ke rumahnya [W]. Di sana, dulu sempat ada warga yang berkumpul mencegah upaya bunuh diri terjadi," katanya.
Giyoto menduga W mengalami depresi sejak lama, karena masalah rumah tangga. Apalagi, sejak gagal bunuh diri, W berubah menjadi pendiam dan kerap mengurung diri di rumah.
"Artinya memang semakin menjadi penegasan masalahnya menurut warga berat dan tidak ada siapa pun yang dikasih tahu, dicurhati, malah komunikasi dengan kerabat semkain jarang," katanya.
Sementara, Kapolsek Purwantoro Iptu Aris Joko Nariomi membenarkan W nekat bunuh diri karena depresi. Namun, ia enggan menjelaskan lebih jauh penyebab W mengalami depresi.
Baca Juga: Ibu di Wonogiri Tewas usai Tenggak Racun Serangga, 2 Anak Ikut Dicekoki
Untuk diketahui, W bunuh diri dengan menenggak racun serangga dan mengajak dua anaknya, Z (11) dan K (7).
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal