SuaraJawaTengah.id - Politikus PDIP Maruar Sirait meminta Gibran Rakabuming Raka dapat menerima keputusan partai terkait diusung atau tidaknya sebagai calon Wali Kota Solo di Pilkada 2020.
Maruarar berharap, putra Presiden Joko Widodo alias Jokowi itu dapat menerima pahit atau manisnya keputusan akhir PDIP.
Hal itu dikatakan Maruarar dalam sebuah diskusi bertajuk 'Jokowi Langgengkan Politik Dinasti?' di Kawasan Wahid Hasyim, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (22/12/2019).
"Gibran sebagai kader harus mengikuti proses, dan dia harus siap menerima yang manis dan pahit dari berpolitik dan dari partai. Karena, enggak mungkin semua yang manis, kalau kita terima yang pahit kemudia kita pergi," kata Maruarar.
Menurut Maruarar, kesetiaan Gibran kepada partai akan diuji tatkala PDIP mengumumkan keputusan terkait siapa sosok yang akan diusung sebagai calon Wali Kota Solo.
Dia berharap, Gibran bisa menerima apa yang menjadi keputusan akhir partai dan tetap setia kepada PDIP.
"Kita harus siap menerima yang pahit dan manis, dan di situ diuji kesetian dalam berpartai dan berideologi," ujarnya.
Maruarar mengungkapkan, kekinian partainya belum memutuskan terkait siapa sosok yang akan diusung menjadi calon Wali Kota Solo pada Pilkada 2020. PDIP masih mempertimbangkan siapa sosok yang pantas untuk diusung.
"Jadi PDI Perjuangan belum memutuskan apa-apa, yang dilakukan Mas Gibran itu masih dalam proses yang konstitusional dalam PDIP.”
Baca Juga: Gibran Maju Pilkada Solo, PDIP: Kami Harus Melihat Apa Kehendak Rakyat
Berita Terkait
-
Anak dan Mantu Jokowi Maju Pilkada, Politisi PDIP Sebut Jadi Beban Moral
-
Gibran Maju Pilkada Solo, PDIP: Kami Harus Melihat Apa Kehendak Rakyat
-
Gibran Tak Mundur, Kini Uji Kepatutan Cawalkot Solo di DPD PDIP Jateng
-
Jokowi Minta Media Tanya Langsung ke Gibran Terkait Arahan Maju di Pilkada
-
Dituding Politik Dinasti, Gibran: Dipilih Monggo, Tidak Dipilih Ya Silakan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya