SuaraJawaTengah.id - Hal unik dan menarik dilakukan pasangan calon wali kota dan wakil wali kota (cawali dan cawawali) Kota Solo, Muhammad Ali Naharussurur-Achmad Abu Jazid (Alam) yang mendaftarkan diri dari jalur perseorangan.
Berbeda dari pasangan cawali-cawawali lainnya yang mendatangi kantor komisi pemilihan umum (KPU) dengan membawa berkas dan dokumen persyaratan kelengkapan pendaftaran, namun mereka juga menambahkannya dengan memberikan Alquran kepada salah satu Komisioner KPU Solo pada Jumat (21/2/2020) siang.
Dengan menyerahkan kitab suci tersebut, mereka mengaku ingin menunjukkan keseriusan maju Pilkada Solo pada 23 September 2020.
Dari pantauan Solopos.com-jaringan Suara.com, pasangan Alam diiringi seratusan pendukungnya tiba di Kantor KPU Solo sekitar pukul 13.50 WIB. Mereka disambut Ketua KPU Solo Nurul Sutarti dan komisioner KPU Suryo Baruno. Abah Ali, sapaan akrab Muhammad Ali, berharap Alquran itu dapat membawa keselamatan dunia dan akhirat bagi warga Solo.
Baca Juga: Setelah 23 Februari, Maju Tidaknya Gibran di Pilkada Solo Diumumkan PDIP
“Kita bawa Solo ini, penduduknya, warganya, menuju ridha Allah SWT,” ujarnya.
Ali mengatakan pemberian Alquran itu bukan sesuatu yang bersifat simbolik melainkan benar-benar pemberian maknawi dan hakiki. Menurut dia, kedatangannya ke KPU untuk menunjukkan keseriusan ikut andil dalam kontestasi Pilkada 2020.
“Atas nama, mudah-mudahan, sebagian besar warga Solo kami memberanikan diri dengan bismillahirrahmanirohim datang ke sini dalam rangka ikut andil mendarmabaktikan sedikit yang ada pada diri kami,” sambung dia.
Kepada wartawan peliput, Ali mengaku sudah menemuhi jumlah minimal syarat dukungan sebagai calon independen dalam Pilkada Solo. Bahkan menurut tim Alam, jumlah dukungan yang dihimpun mencapai 40 ribu fotokopi KTP yang dikumpulkan tidak sampai satu bulan.
“Yang jelas sudah melebihi batas minimal. Dukungan kelihatannya majemuk, dari kalangan pesantren tentu ada, ada juga banyak barisan sakit hati yang masuk. Kami kumpulkan dukungan dalam 24 hari hingga 25 hari,” imbuh dia.
Baca Juga: Pilkada Solo PDIP Tak Ada Lawan, Rudy Pasang Target Kemenangan 66 Persen
Pun saat ditanya makna pemberian Alquran kepada komisioner KPU Solo, menurut Ali, hal itu juga sebagai pesan agar rajin mengaji. Dia berharap kelak bisa mengaji bersama komisioner KPU Solo.
Berita Terkait
-
Kaesang Bongkar Alasan Gusti Bhre Mundur dari Pilkada Solo: Bukan Karena Mulyono
-
Jokowi Disindir Post Power Syndrome, Dinilai Tak Mau Lepas dari Panggung Politik
-
Post Power Syndrome? Jokowi Disindir Gak Punya Malu karena Masih Ikutan Kampanye Pilkada: Cawe-cawe Sepanjang Masa
-
Gerindra Pastikan Anak Jokowi Tak Akan Maju Gantikan Gusti Bhre: Kota Solo Terlalu Kecil Buat Kaesang
-
Profil dan Pendidikan Bhre Cakrahutomo, Alumni Kampus Mentereng Pantas Diusung PSI Maju Pilkada Solo 2024
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng