SuaraJawaTengah.id - Bakal Calon Wali Kota Solo Gubran Rakabuming Raka bertemu dengan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Rabu (4/3/2020). Gibran mengklaim mengikuti kuliah kilat dari Risma.
Mereka bertemu di Rumah Makan Pecel Solo, Jawa Tengah. Dalam pertemuan itu, Risma mengaku kebetulan. Karena dia ada acara di Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) Solo. Keduanya kemudian bertemu untuk makan siang.
Menurut Gibran, dirinya bertemu dengan Wali Kota Surabaya Risma karena ingin konsultasi banyak sekali program-program yang dilakukan di Surabaya. Hal ini, seperti masalah UMKM di Surabaya bagaimana bisa tumbuh, bagaimana cara pendampingan masalah produksi hingga pemasaran.
"Saya dapat kuliah kilat dari Wali Kota Surabaya saat jamuan makan di Rumah Makan Nasi Pecel Solo," kata Gibran salah satu Balon Wali Kota Surakarta dari PDIP.
Baca Juga: RS Saiful Anwar Malang Klarifikasi Pasien Meninggal Diduga Akibat Corona
Menurut Gibran, dirinya menyerab banyak sekali ilmu dari Risma, untuk bisa diterapkan di Kota Surakarta ke depan. Mungkin nanti ada pertemuan-pertemuan berikutnya, yang jelas Risma adalah sosok pemimpin yang berprestasi, dan dikenal dekat dengan rakyat karena mau turun ke lapangan.
"Ibu Risma itu, paham betul masalah-masalah yang ada di kampung-kampung, dan juga memberikan solusi yang pas. Saya nanti akan ke Surabaya untuk bertemu kembali," kata Gibran.
Menurut Gibran banyak masukan yang dari Risma, soal program-program yang dilaksanakan di Surabaya. Sebagian bisa diterapkan di Kota Solo ke depan. Namun, semua masih dicatat untuk programnya ke depan.
Menyinggung soal rekomendasi dari DPP PDIP, Gibran mengatakan dirinya tetap menunggu saja arahan dari DPC/DPD/DPP.
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengatakan sebelumnya dirinya mendapat kabar jika mas Gibran ingin ketemu, dan Rabu ini, kebetulan ada acara di Solo kemudian bertemu makan siang di Pecel Solo.
Baca Juga: Pesan Menteri Tito ke Warga soal Corona: Jangan Stres dan Terus Berdoa
Risma mengatakan pertemuannya dengan Gibran menanyakan bagaimana program-program di Kota Surabaya. Gibran juga menanyakan masalah cara meningkatkan perekonomian warga, jadi Gibran banyak tanya soal untuk kesejahteraan warga.
"Saya memberikan masukan apa yang sudah saya jalankan di Surabaya, seperti pemberdayaan UMKM, pemberdayaan anak muda, para petani, toko-toko kelontong, program urban farming, dan lain-lain," kata Risma.
Menurut dia, untuk anak muda sebagai kader PDIP bagaimana mengembangkan UKM untuk anak muda, bagaimana untuk membuat star up. Pertemuan dengan Gibran ini, diharapkan bisa berlanjut ke depan.
Menyinggung soal Gibran yang mencalonkan diri, Risma menjelaskan kader muda terutama untuk PDIP, seperti yang disampaikan oleh Ketua Umum Megawati, yakni harus menurunkan yang muda-muda supaya nanti generasi tua turun, mereka tidak ketinggalan karena sudah dilibatkan sejak awal
"Pengurus DPP PDIP sekarang banyak yang usia tua, jika kader anak muda tumbuh kemudian bisa tertarik di partai dan menjadi kader politik bukan hanya di legislatif tetapi juga eksekutif. Hal ini, akan membawa wajah baru yang mudah menangkap isu-isu berkembang terkini," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
Gibran Tukar Es Cekek Milik Bocah dengan Susu, Ketahui Bahaya Minuman Rasa Buah yang Tinggi Gula
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?
-
Pamerkan Makan Gratis di SMK Kejuruan, Warganet Tanya Kapan Sampai ke Pelosok?
-
Menaksir Harga OOTD Bandara Wapres Gibran Rakabuming, Tembus Jutaan Rupiah
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang