SuaraJawaTengah.id - Pemakaman ibunda Presiden Joko Widodo (Jokowi), Sudjiatmi Notomihardjo, akan dilangsungkan di Tempat Pamakaman (TPU) Mundu, Kelurahan Selokaton, Kecamatan Gendangrejo, Kabupaten Karanganyar, Kamis (26/3/2020) siang. Sejumlah pengamanan dipersiapkan, termasuk kebersihan lingkungan dan peziarah yang datang.
Personel Paspampres memberlakukan pemeriksaan kesehatan seperti cek suhu tubuh. Selain itu, peziarah yang datang harus masuk ke bilik disinfektan untuk memastikan bebas dari virus corona penyebab COVID-19.
Pantauan SuaraJogja.id pukul 12.00 WIB, lokasi pemakaman sudah dijaga ketat oleh petugas kepolisian dan juga Paspampres. Orang-orang yang masuk ke lingkungan TPU mendapat pemeriksaan ketat untuk dipastikan sehat.
Sejumlah pejabat, seperti Bupati Karanganyar Juliyatmono, ikut hadir di tengah persiapan pemakaman. Dirinya mengucap belasungkawa atas kabar duka dari keluarga besar Jokowi tersebut.
"Kami ikut berbelasungkawa atas kabar duka ini. Beliau [Sudjiatmi Notomihardjo] memang menjadi sosok yang tak begitu mencolok, tetapi memberikan nilai yang patut ditiru oleh orang banyak, terutama ibu-ibu. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Tuhan Yang Maha kuasa," kata Juliyatmono.
Sudjiatmi Notomihardjo rencananya dimakamkan di sebuah bangunan khusus yang telah disiapkan. Bangunan bercat cokelat tersebut telah disterilkan dan dijaga aparat.
Hingga kini jenazah masih berada di rumah duka Sumber, Banjarsari, Solo. Sebelum ke makam, jenazah disalatkan dahulu di Masjid Baiturrahman, Sumber. Imam yang bertugas adalah H Abdul Latif. Rencananya, jenazah diberangkatkan ke pemakaman pukul 13.00 WIB.
Berita Terkait
-
Menteri Luhut: Figur Ibunda Jokowi Patut Dicontoh Ibu-ibu di Indonesia
-
Jaga Ketat Pemakaman Ibu Jokowi, 1.200 Petugas Disebar hingga ke Rumah Duka
-
CEK FAKTA: Benarkah Jokowi Melayat Mengundang Kerumunan?
-
Jokowi Berduka Ibunda Meninggal, Sudjiwo Tedjo Usul Presiden Libur 3 Hari
-
Sejumlah Pejabat Negara Melayat ke Rumah Ibunda Jokowi di Banjarsari
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!