SuaraJawaTengah.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri tahlilan dan doa bersama untuk mendiang Ibunda Sudjiatmi Notomihardjo yang wafat dalam usianya yang ke-77, pada Rabu (25/3/2020).
Acara tersebut digelar oleh Keluarga besar Presiden Joko Widodo di kediaman Ibunda sekitar pukul 19.30 WIB.
Berdasarkan keterangan Biro Pers dan Media Informasi Sekretariat Presiden, Jokowi tiba di Kota Surakarta sekira pukul 18.23 WIB.
Acara tahlilan dan doa bersama yang dipimpin oleh K.H. Abdul Karim (Gus Karim) tersebut digelar secara terbatas untuk menghindari adanya kerumunan.
Acara tersebut hanya dihadiri oleh keluarga besar dan sejumlah santri dari Pondok Pesantren Al-Qur'aniyy.
Untuk diketahui, kemarin, selepas mengantarkan almarhumah menuju tempat peristirahatan terakhirnya, Kepala Negara tidak mengikuti acara tahlilan dan doa bersama keluarga.
Saat itu, Presiden langsung bertolak menuju Istana Kepresidenan Bogor untuk mengikuti KTT Luar Biasa G20 bersama sejumlah pemimpin dunia melalui telekonferensi membahas penanganan pandemi Covid-19.
Untuk diketahui, ibunda Jokowi meninggal dunia karena kanker.
Sujiatmi Notomiharjo meninggal di Rumah Sakit TNI Tingkat III Slamet Riyadi, Surakarta, pada Rabu (25/3) pukul 16.45 WIB.
Baca Juga: Foto Dicatut untuk Hina Ibunda Jokowi, Yohanes Beberkan Klarifikasi
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal