
SuaraJawaTengah.id - Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi beberapa daerah di Jawa Tengah akan mengalami intensitas hujan ringan hingga hujan sedang pada, Sabtu (28/3/2020).
BMKG memprediksi petir dan angin kencang disertai dengan hujan dengan intensitas lokal hingga ringan akan terjadi di beberapa daerah. Selain itu, BMKG juga memperingatkan akan terjadi gelombang tinggi di perairan selatan Jawa Tengah.
Hujan lokal hingga sedang diprediksi akan membasahi beberapa daerah, di antaranya Temanggung, Purworejo, dan Wonosobo.
Hujan akan terjadi di Wonosobo, dan BMKG memprediksi terjadinya curahan dengan intensitas ringan pada siang hingga malam hari. Sedangkan suhu udara mencapai 22-30 derajat Celsius dan kelembapan udara sekitar 70-95 persen.
Baca Juga: Sebelum PDP Corona dan Wafat, Anggota DPR ini Bagikan Masker
Untuk Kabupaten Purworejo, hujan lokal akan terjadi pada malam hari. Semantara, suhu udara mencapai 24-32 derajat Celsius dan kelembapan udara sekitar 65-95 persen.
Hujan intensitas lokal juga akan terjadi di Kabupaten Temanggung. BMKG memprediksi, hujan berlangsung di malam hari. Untuk suhu udara mencapai 23-301 derajat Celsius dan suhu udara mencapai 70-95 persen.
Wilayah selanjutnya yang akan terjadi hujan adalah Kabupaten Magelang. BMKG memprediksi hujan lokal bakal berlangsung pada malam hari.
Untuk suhu udara di Kabupaten Magelang mencapai 23-31 derajat Celsius dan kelembapan udara sekitar 70-95 persen.
Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi Semarang,Iis Widya Harmoko berpesan agar masyarakat tetap waspada saat beraktivitas. Perubahan bakal terjadi sewaktu-waktu.
Baca Juga: Gelar Operasi Kerumunan, Polisi Tertibkan Warung dan Kedai Kopi di Sleman
"Cuaca dapat berubah sewaktu-waktu. Saya sarankan agar masyarakat berhati-hati saat menjalankan aktivitas," tandasnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Mudik ke Wonosobo? Ini 5 Destinasi Wajib untuk Wisata Bareng Keluarga
-
Wajib Coba, 9 Kuliner Khas Wonosobo yang Bikin Ketagihan Para Pemudik
-
Berkah Lebaran: Perajin Temanggung Sulap Keranjang Lokal Jadi Hampers Kue Kekinian
-
Gender Integrity Pact, Wujud Nyata Pemberdayaan Perempuan di Desa Tretep
-
Kiprah Ravi Murdianto di Liga 4, Kebobolan 13 Gol dan Gagal Lolos ke Delapan Besar
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
Terkini
-
Jadi Garda Terdepan, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Luncurkan Program Kecamatan Berdaya
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Rejeki untuk Isi Dompet Digitalmu!
-
Sinergi BRI Semarang A Yani dan RS Panti Wilasa, Ambulans Baru untuk Selamatkan Lebih Banyak Nyawa
-
Link Saldo DANA Kaget Hadir Lagi! Klaim Sekarang untuk Awali Hari dengan Semangat!
-
Gambaran Hari Kiamat dalam Surat Yasin Ayat 65, Tangan dan Kaki akan Menjadi Saksi Hidup Manusia