SuaraJawaTengah.id - Seorang pengemudi ojek online atau ojol bernama Mulyanto alias Sungkono (43) tewas akibat kecelakaan saat melintas di simpang empat Sarikat Islam Sragen, Rabu (17/6/2020).
Mulyanto diduga diduga tertabrak mobil ambulans dan meninggal di lokasi kejadian sekitar pukul 19.45 WIB. Ambulans yang membawa pasien tersebut berhasil dihentikan dan pasien diantar ke klinik kesehatan di Tangen, Sragen.
Jasad Mulyanto langsung dievakuasi ke kamar jenazah RSUD dr Soehadi Prijonegoro Sragen yang cukup dekat dengan lokasi kejadian. Sedangkan mobil ambulans diamankan di Mapolres Sragen.
Petugas kamar jenazah segera melakukan visum luar terhadap jasad pengemudi ojol yang mengalami kecelakaan itu bersama anggota Satlantas Polres Sragen.
Petugas Satlantas langsung melakukan olah kejadian perkara dan meminta keterangan saksi-saksi.
Seorang tetangga korban yang masih satu RT di Sidomulyo, Angga, 17, kepada Solopos.com --jaringan Suara.com di depan kamar mayat RSUD Sragen, Rabu malam, mengatakan sesuai KTP korban bernama Mulyanto.Tetapi di kampung panggilannya Sungkono.
“Informasi yang kami dapat, korban mengendarai motor Honda Supra berpelat AD 6424 NY dari arah timur ke barat dan berhenti di persimpangan itu karena lampu merah," kata Angga sepertti dilaporkan Solopos.com, kemarin.
Sesaat kemudian lampu menyala hijau dan korban mengendarai motornya berbelok ke arah utara (Sidomulyo). Saat itulah kecelakaan terjadi lantaran pengemudi ojol Sragen itu tertabrak mobil ambulans.
Ambulans Ngeblong
Baca Juga: Kocak! Dapat Penumpang Bule, Ojol Pede Tanya: Your Favorite Food Apaan?
"Mobil ambulans itu (remnya) ngeblong dari arah barat dan langsung menghantam korban,” ujar Angga dibenarkan warga lainnya di depan kamar jenazah itu.
Korban terpelanting dan akhirnya meninggal dunia di lokasi kejadian. Angga melanjutkan setelah itu korban langsung dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Sragen.
Seorang sopir ambulans Lazismu Sragen, Andika Fery, mengatakan ambulans yang menabrak korban bisa dihentikan. Andika mengatakan ambulans yang terlibat kecelakaan dengan pengemudi ojol itu awalnya mengantar pasien untuk rontgen di Sragen Wetan.
Kemudian, ambulans mengantar pasien kembali ke klinik di Tangen. Karena kecelakaan itu, Andika diminta datang untuk mengambil pasien dan mengantar ke Tangen.
“Ya, tadi pasien saya antar sampai klinik di Tangen dengan menggunakan ambulans Lazismu,” ujar Andika.
Hingga saat ini, Tim Satlantas Polres Sragen masih menyelidiki kasus kecelakaan tersebut.
Berita Terkait
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Tak Punya SIM, Pengemudi Civic Hantam Separator dan Bus TransJakarta di Bundaran HI
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini