SuaraJawaTengah.id - Google Maps melalui fitur Google Street View kembali menangkap kejadian unik di jalanan Indonesia. Kali ini sebuah foto yang viral di media sosial memperlihatkan becak terperosok di selokan.
Tukang becak itu diduga terlalu lama menengok ke arah mobil Google Maps hingga tidak sadar roda becaknya masuk ke selokan.
Foto-foto becak nyungsep yang diabadikan Google Maps ini diunggah oleh akun Twitter @kegblgnunfaedh pada Selasa (7/7/2020).
Kejadian dalam foto itu sebenarnya terjadi pada tahun 2015. Becak terperosok ke selokan ini terjadi di Jalan Gemahsari, Ambo, Pegirikan, Tegal, Jawa Tengah.
Baca Juga: Pendaki Tulis 'I Love U Tasya' di Puncak Gunung, Jadi Baper Tahu Nama Lain
Bahkan ada pengguna yang menandai lokasi jatuhnya becak itu dengan nama "Becak Nyungsep" di Google Maps.
Saat ditelusuri melalui Google Street View di lokasi itu memang jalanan terbilang sempit.
Saat mobil Google melintas di jalan itu tidak banyak kendaraan lain yang melintas. Di sana hanya terlihat seorang bapak-bapak pengendara motor dan si tukang becak di Jalan Gemahsari tersebut.
Foto pertama memperlihatkan tukang becak menengok ke arah mobil Google. Ia tidak sadar roda becaknya sudah di pinggir lubang selokan.
Tukang becak di foto kedua terlihat sudah terperosok ke selokan kecil yang ada di sisi kirinya.
Baca Juga: Tak Kalah Unik dari Dita Leni Ravia, Pria Ini Bernama Cendi Rian
Bahkan foto tukang becak nyungsep yang diabadikan Google Maps ini sampai dibuat meme oleh warganet.
Berita Terkait
-
Google Maps Punya Fitur Baru, Bisa Laporkan Keterlambatan
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Yuk, Nostalgia Bareng! Begini Cara Melihat Perubahan Kota di Google Maps dari Tahun ke Tahun
-
Datang Melayat, Sahabat Ungkap Wajah Jenazah Dina Mariana Sangat Tenang dan Damai
-
Detik-detik Menegangkan Penangkapan Lansia Penyandera Bocah di Pejaten
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang
-
Semarang Waspada Hujan dan Banjir Rob Akhir Pekan Ini, Ini Penjelasan BMKG
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs