SuaraJawaTengah.id - Akun Twitter @DivHumas_Polri mengunggah sebuah video seorang anggota polisi yang tengah membantu pengguna jalan yang kehabisan bensin di Jl Wahid Hasyim, Ngampilan, Notoprajan, Yogyakarta.
Polisi tersebut adalah Bhabinkamtibmas Notoprajan, Aiptu Suyono. Dalam keterangannya dijelaskan bahwa saat melihat seorang pengendara sepeda motor kehabisan bahan bakar. Aiptu Suyono lantas mengambil selang untuk membantu mengisikan bahan bakar ke pesepeda motor tersebut.
"Seorang pemotor kehabisan bahan bakar di Jl Wahid Hasyim, Ngampilan, Notoprajan, Yogyakarta. Melihat hal itu, secara spontan Bhabinkamtibmas Notoprajan, Aiptu Suyono mengambil selang untuk membantu mengisikan bahan bakar ke kendaraan pesepeda motor tersebut," tulis akun @DivHumas_Polri.
Video berdurasi 59 detik tersebut memperlihatkan Suyono yang mengambil bahan bakar dari tangki motornya menggunakan selang, kemudian dipindahkan ke kendaraan yang kehabisan bahan bakar. Ditunjukkan sempat terjalin komunikasi antara polisi dan masyarakat tersebut.
"Naik pak?," ujar Suyono menananyakan apakah bensin yang diisikan sudah naik ke mesin.
"Sudah terimakasih ya pak," ujar pengendara motor matic tersebut menggunakan bahasa jawa.
Dilihat oleh 14 ribu lebih pengguna Twitter, unggahan tersebut mendapatkan beragam respon dari warganet. Mulai dari komentar positif hingga komentar bernada sinis.
"Tidak aman tuh min jangan lagi dipertontonkan, nanti akan ditiru orang. Kecuali, ada apar disitu! Polisi harusnya lebih tahu akan hal ini daripada orang awam," tulis akun @Iwan_Sugli.
"Nah, masih banyak Anggota Polri yang benar benar mengayomi masyarakat. Jadi yang bertindak seenaknya dan bahkan yang baru baru ini menganiaya saksi. Itu semua Oknum. Jangan cap negatif lembaganya. Tapi habisi Oknum nya..
Semangat.... Rakyat mendukung yang benar," dukung akun @Ruangcerita9.
Baca Juga: Dihantam Pelor di Jalanan, Brigadir Andi Tewas di Depan Sang Istri
"Seorang pemimpin itu wajib berbuat begitu sama rakyat yang lagi kesusahannya.. bukan malah di tilang di pintain duit.. sudah jatoh ketiban pot pula .. mantap pak polisi semoga amal baik di balas Allah berlipat2 ganda..Aamiin
@poldajogja," tulis akun @ChanelRhafi.
"Ya Allah semoga pak polisi mendapat balas budi atas kebaikan membagikan bahan bakar motor ke pengendara yg kehabisan bensin," komentar akun @danielsanjaya25.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!