SuaraJawaTengah.id - Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo sembuh dari virus corona. Dia dinyatakan negatif Covid-19 berdasarkan hasil tes swab yang keluar pada Senin (27/7/2020).
Informasi yang diperoleh Solopos.com, Purnomo melakukan tes swab mandiri di Rumah Sakit (RS) Kasih Ibu Solo pada Jumat (24/7/2020) atau sehari setelah terkonfirmasi positif Covid-19, Kamis (23/7/2020) sore.
Hasil tes swab PCR yang diambil pada Jumat itu baru keluar pada Senin dan hasilnya negatif.
“Hasil kontrol saya di RS Kasih Ibu Solo baru saja saya terima ini. Baru diantar hari Senin ini, dan ternyata hasilnya negatif,” ujar dia saat dihubungi Solopos.com, Senin malam.
Baca Juga: 2 Puskesmas di Karawang Ditutup karena Petugas Medis Positif Corona
Sebagaimana diinformasikan, Wawali Solo, Achmad Purnomo, diminta isolasi mandiri karena hasil tes swab oleh Dinas Kesehatan Solo pada 18 Juli 2020 menunjukkan positif Covid-19.
Padahal Purnomo merasa kondisinya sehat bugar. Namun dia tetap mengikuti protokol kesehatan dengan mengisolasi diri di paviliun belakang rumah. Semua kebutuhan Purnomo disuplai dari jauh oleh istri dan pembantunya.
Lantaran penasaran dengan kondisinya yang bugar tapi hasil tes swab positif Covid-19, Purnomo akhirnya melakukan swab mandiri di RS Kasih Ibu Solo pada Jumat (24/7/2020) atau sehari setelah dinyatakan positif Covid-19.
Hasil dari tes swab Covid-19 itu baru diterima Wawali Solo tersebut pada Senin (27/7/2020) malam.
“Karena saya merasa sehat ndak kurang apa-apa kok hasilnya positif. Akhirnya saya kontrol ke Kasih Ibu,” urai dia.
Baca Juga: Jerinx SID Tolak Rapid Test, Kapolres: Denpasar Zona Merah Corona
Hingga Senin pukul 21.30 WIB Purnomo mengaku dalam kondisi sehat dan bugar. Tidak ada gangguan kesehatan apa pun baik suhu tinggi, batuk, pilek atau radang tenggorokan.
Berita Terkait
-
Alert! Kemenkes Peringatkan Potensi Peningkatan Covid-19
-
Virus Corona Ngamuk Lagi, Kasus Covid-19 di Singapura Meroket Hingga Dua Kali Lipat
-
Berharap Tak Ada Covid Lagi, Doa Pilu Juliadi di Makam Istrinya yang Meninggal karena Virus Corona
-
Kasus Covid-19 Varian JN.1 Naik Hingga 43 Persen, Paling Banyak Pasien Tidak Alami Gejala?
-
Kasus COVID-19 di Indonesia Mulai Naik, Ini Perbandingan Update Virus Corona Asia Tenggara
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Operasi Ketupat Candi 2025: Kapolda Jateng Kawal Kenyamanan Pemudik di Jalur Solo-Jogja
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara