SuaraJawaTengah.id - Aglaonema atua Sri Rejeki menjadi salah satu tanaman hias yang paling diminati di tengah pandemi Covid-19.
Bahkan, tanaman hias dari suku talas-talasan atau Araceae ini memiliki harga fantastis dan dibanderol mulai dari Rp 1,5 juta dan bisa lebih mahal, tergantung spesial kelangkaannya.
Selain corak daunnya yang khas dan cantik, tanaman hias dengan nama lain Chinese Evergreen ini juga memiliki sejumlah keistimewaan lho. Mau tahu apa saja fakta menarik dari Sri Rejeki? Berikut daftarnya.
1. Cocok untuk tanaman dalam ruangan
Aglaonema sangat populer sebagai tanaman dalam ruangan karena bisa bertahan dan dapat tumbuh subur di area dengan cahaya minim.
Baca Juga: Berkebun di Tengah Pandemi: Hobi yang Bikin Hati Senang
Inilah yang membuatnya sempurna sebagai tanaman untuk menghiasi ruangan kerja atau ruang tamu dengan jendela kecil atau pencahayaan buatan. Pastikan untuk menghindari tanaman ini dari sinar matahari langsung. Tempat teduh di ruangan terang cocok untuknya.
2. Membantu meningkatkan kualitas udara dalam ruangan
Sri Rejeki mampu meningkatkan kualitas udara, karena tumbuhan ini memiliki kemampuan menyaring polutan dan racun udara dalam ruangan.
Selain itu, tanaman dalam ruangan berdaun cantik ini memancarkan oksigen yang membantu meningkatkan produktivitas, meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan baik di ruang tamu maupun ruang kerja.
3. Perawatan umum untuk aglaonema
Sebagai tanaman dalam ruangan yang mudah dirawat, ia hanya membutuhkan cahaya sedang dan penyiraman.
Sri Rejeki hanya membutuhkan sedikit perhatian dan tidak rewel, bahkan tanaman hias ini dapat bertahan hidup jika diabaikan sesekali. Namun, kita semua dapat memahami bahwa semakin banyak cinta dan perawatan yang diterima, tanaman dalam ruangan juga akan semakin baik berkembang.
Baca Juga: Tips Memulai Bisnis Tanaman Hias Manfaatkan Pekarangan Rumah
4. Tanaman yang cocok untuk pemula
Sri rejeki adalah salah satu tanaman terbaik untuk pemula (atau orang yang sibuk namun ingin merawat tanaman hias tetap hidup).
Tanaman ini kokoh dan sangat mudah tumbuh, karena mentolerir hampir setiap kondisi dalam ruangan. Meskipun Sri Rejeki termasuk tanaman yang paling tangguh, daunnya yang berpila juga cukup cantik.
5. Diyakini suatu hari bisa tumbuh di luar angkasa
NASA telah menempatkan varietas Aglaonema pada daftar sepuluh teratas tanaman yang dapat membuat udara menjadi lebih bersih karena kemampuan alaminya untuk menghilangkan benzena dan formaldehida dari sumber udara. Untuk alasan ini, aglaonema diharapkan suatu hari nanti dapat tumbuh di luar angkasa.
Berita Terkait
-
Sritex: Jejak Utang Sindikasi Rp5,5 Triliun hingga Pailit
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
-
Klaim Bos Sritex PHK Adalah Haram dan Tabu, Tapi Faktanya Sudah 3.000 Pekerja Dipecat Tahun Ini
-
Bongkar-Bongkaran Utang Sritex: 28 Bank Terjerat Jaring Utang Raksasa Tekstil
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Dukungan Jokowi dan Prabowo Tak Mampu Dongkrak Elektabilitas Luthfi-Yasin? Ini Hasil Survei SMRC
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!