SuaraJawaTengah.id - Women on top atau perempuan yang berada di atas saat berhubungan intim disebut sebagai posisi seks paling tidak sehat atau berisiko. Namun, risiko yang lebih besar justru bisa dialami pihak pria.
Hal tersebut dinyatakan oleh penelitian yang disusun oleh para ilmuwan Kanada. Melansir dari Business Standard, posisi women on top disebut malah berbahaya bagi pria karena bisa menyebabkan fraktur penis atau patah tulang penis selama berhubungan seksual.
"Studi kami mendukung fakta bahwa hubungan seksual dengan woman on top adalah posisi seksual paling berisiko terkait dengan patah tulang penis," ungkap para peneliti.
Dilansir dari Telegraph, para peneliti mengamati tiga rumah sakit di Campinas, kota berpenduduk tiga juta orang di Brasil. Mereka menggunakan catatan rumah sakit dan mewawancarai pasien dalam beberapa kasus tertentu.
Baca Juga: Berhubungan Seks Bisa Bakar 3,6 Kalori Per Menit, Ini 6 Manfaatnya!
Penelitian dilakukan dengan mengamati pasien diagnosis patah tulang penis selama periode 13 tahun. Studi ini juga telah dipublikasikan di jurnal Advances in Urology.
Separuh dari peserta dengan usia rata-rata 34 tahun melaporkan mendengar suara retak sebelum mengalami rasa sakit dan beberapa juga menderita pembengkakan pada penis ketika melakoni hubungan seksual dengan posisi women on top.
"Hipotesis kami adalah bahwa saat wanita ada di atas, dia biasanya mengontrol gerakan dengan seluruh berat tubuhnya mendarat di penis yang sedang ereksi, ini tak dapat menghentikan kemungkinan penis mengalami penetrasi yang salah," catat penulis.
"Sebaliknya saat pria mengontrol gerakan, dia punya peluang lebih baik untuk menghentikan energi penetrasi sebagai respons terhadap rasa sakit yang terkait dengan cedera," ungkap mereka kemudian.
Fraktur penis sendiri merupakan kondisi klinis relatif tidak umum yang bisa menyebabkan rasa takut serta malu pada pasien dan menghambat fungsi seksual.
Baca Juga: Posisi Seks Bisa Bakar Berapa Kalori? Cek Daftarnya!
Berita Terkait
-
Viral Video Petugas Penjara Berhubungan Seks dengan Tahanan di Sel, Linda Mengaku Bersalah
-
Apa Hukum Berhubungan Suami Istri di Hari Tasyrik? Ini Penjelasannya
-
Artis Inisial R Kena Spill, Disebut Pernah Ajak Cowok Lain Tidur Bareng di Rumahnya Seminggu Setelah Nikah
-
Bisa Bikin Cedera Penis, Posisi Seks Paling Berbahaya Ini Hanya Boleh Dilakukan Pasutri Berpengalaman!
-
Pahalanya 200 Kali Haji, Ini 10 Cara Istri Ajak Suami Hubungan Seks Duluan!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil
-
Nusakambangan Tambah Tamu: 6 Napi Teroris Dipindah ke Supermax Security
-
Pengamat: Peran Jokowi dan Prabowo Kunci Kemenangan Luthfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah