
SuaraJawaTengah.id - Media sosial dihebohkan dengan beredarnya rekaman video Closed-Circuit Television (CCTV), yang memperlihatkan aksi perampokan salah satu minimarket di Temanggung, Jawa Tengah.
Video berdurasi 2 menit 11 detik itu, salah satunya diunggah oleh akun instagram @ndorobeii.
"Perampokan minimarket badran temanggung jawa tengah," tulis akun tersebut.
Dalam video itu, seorang pria mengenakan jaket serta topi merah terlihat masuk ke minimarket dan langsung menuju pintu yang mengarah ke operator/ kasir minimarket tersebut.
Baca Juga: Aksi Nekat Begal HP Terekam CCTV, hingga Viral di Media Sosial!
Setelah berhasil berada di pintu kasir, penjaga minimarket yang sedang duduk langsung berdiri dan tampaknya pria tersebut mulai mengancam dengan mengeluarkan senjata api (senpi) di tangan kanannya.
Sempat terlibat percakapan di antara mereka, namun tidak berlangsung lama di tengah ancaman pria tersebut, kasir membuka laci berisi uang dan dengan cepat pria bertato mengambil uang tersebut.
Setelah meraup uang, pria itu langsung berlari keluar kemudian langsung menunggangi kendaraan roda dua yang tampaknya sudah berjaga-jaga sebelumnya.
Menurut keterangan dalam video itu, salah satu pelaku telah berhasil ditangkap sementara satunya masih dilakukan penyelidikan dengan menginterogasi pelaku tertangkap.
Melihat aksi perampokan ini, warganet turut bereaksi. Mereka bersyukur karena pelakunya berhasil ditangkap serta ada juga yang menyeyangkan aksi pria bertato itu.
Baca Juga: Beredar Foto 6 Jenazah Laskar FPI Berlumuran Darah, Begini Faktanya
"Alhamdulillah dah ketangkap," tulis akun @fff**.
"Tato doang kerja kagak," ungkap akun @ardian**.
"Kerja dong...malu deh cowo ga kerja," kata akun @yukirat**.
"Ini orang hidup nya cuma nyampah doang," tulis akun @aditia***.
Reporter: Aditia Ardian
Berita Terkait
-
Berkah Lebaran: Perajin Temanggung Sulap Keranjang Lokal Jadi Hampers Kue Kekinian
-
Nyanyian 2 Tersangka Ungkap Jaringan Perampokan Bersenpi di Sumsel
-
Gender Integrity Pact, Wujud Nyata Pemberdayaan Perempuan di Desa Tretep
-
Kiprah Ravi Murdianto di Liga 4, Kebobolan 13 Gol dan Gagal Lolos ke Delapan Besar
-
Pertahankan Ponsel Miliknya, Seorang Sopir Angkot di Jaktim Kena Sabet Celurit Dua Bandit Jalanan
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Klaim Pemerintah Soal LG Batalkan Investasi Rp130 T, Rosan: Kami yang Putus!
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Merosot Jadi Rp1.969.000/Gram Hari Ini
-
Daftar 12 Provinsi Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Tahun Ini
-
Ustaz Abdul Somad Resmi Jabat Direktur LP3N
-
Gyukatsu Kyoto Katsugyu Hadir di Tangsel: Sensasi Daging Lumer di Mulut, Autentik Kyoto!
Terkini
-
Butuh Dana Cepat? Ini 5 Rekomendasi Pinjaman Online Cepat Cair dan Terdaftar di OJK
-
BRI Cepu Perkuat Sinergi dengan Polri dan TNI AD: Targetkan Akuisisi KPR 100 Ribu Rumah untuk PNPP
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Tambah Cuan buat Ngopi, Belanja, dan Top Up Game!
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget! Siapa Cepat Dia Dapat
-
Musim Kemarau Datang, Jateng Gaspol Tanam Padi! Ini Strategi Gubernur Luthfi Atasi Kekeringan