SuaraJawaTengah.id - Pedangdut Dewi Perssik sempat dikabarkan terpapar Covid-19. Informasi itu didapat dari YouTube usai menyampaikan alasannya tidak muncul ke publik dalam waktu beberapa pekan.
Kekinian, Dewi Perssik kembali bahagia karena virus corona yang sempat menjangkitnya, kini telah hilang.
Mantan istri Saipul Jamil itu mengabarkan sudah terbebas dari virus corona alias negatif. Hasil ini didapat setelah melakukan tes.
"Aku sudah cek dua kali (hasilnya) negatif alhamdulillah. Sekarang sudah sembuh dan recovery," tulis Dewi Perssik di Instagram, Kamis (24/12/2020).
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Sulsel Tertinggi di Luar Pulau Jawa, Makassar Mendominasi
Ungkapan syukur dituliskan pendangdut yang akrab disapa Depe ini. Ia merasa beruntung menjadi salah satu orang yang bisa sembuh dari Covid-19.
"Alhamdulillah Allah masih kasih kesempatan aku untuk sehat. Sekarang aku sudah sembuh," terang istri Angga Wijaya ini.
Bukan hanya sembuh dari Covid-19, kondisi wajah Dewi Perssik mulai membaik. Sebab diketahui saat terinfeksi virus corona, ada ruam merah di wajahnya.
Ruam tersebut mengelilingi wajah dan juga tubuh Dewi Perssik. Kondisi ini tampak pada foto yang diunggah Depe di Instagram.
Setelah pemulihan, ruam merah itu berangsur hilang. Keadaan ini pun juga diperlihatkan Depe di slide foto lain. Tampak wajahnya tersenyum karena ruam merah mulai hilang.
Baca Juga: Bijaknya Artis Cantik Shandy Aulia Nikmati Libur Nataru di Rumah
Sebelumnya Dewi Perssik menceritakan terjangkit virus corona. Itulah mengapa ibu satu anak ini absen sebulan dari program televisi yang dipandu.
Gejala awal yang dirasakan mulai dari tidak enak badan, sesak di dada, pahit pada lidah dan batuk kering.
"Sampai sekarang aja aku ngomongnya masih engap karena sesak di dada. Merasa penuh banget, pengin batuk tapi batuknya kayak kering banget," kata Depe menggambarkan kondisinya saat terinfeksi virus corona.
Dampak yang juga dialami adalah ruam merah di wajah. "Ini adalah salah satu yang timbul dari mereka yang terkena Covid-19. 20 persen," jelasnya.
Berita Terkait
-
Suami Dihina Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Kasih Pesan Bijak
-
Percaya Diri, Dewi Perssik Ngaku Bisa Rebut Hati Mayor Teddy Pakai Wirid
-
Reaksi Dewi Perssik Disorot, Gara-Gara Lihat Rina Nose Parodikan Aksi Panggungnya yang Erotis
-
Jejak Digital Viral Lagi, Dewi Perssik Debat Farhat Abbas di Acara TV sampai Tak Berkutik
-
Beda Adab saat Dipayungi, Tarif Manggung Dewi Perssik dan Irsal Fauzana Bak Bumi Langit
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Dukungan Jokowi dan Prabowo Tak Mampu Dongkrak Elektabilitas Luthfi-Yasin? Ini Hasil Survei SMRC
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!