SuaraJawaTengah.id - Tak terasa pergantian tahun 2020 ke tahun 2021 tinggal menghitung hari saja. Namun masih banyak kasus-kasus di Indonesia yang hingga saat ini belum terselesaikan.
Salah satunya kasus yang belum terungkap ialah beradaan politisi PDI Perjuangan Harun Masiku. Jejaknya hingga saat ini masih belum terlacak sejak ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi oleh KPK pada 8 januari 2020.
Untuk membantu para penegak hukum mencari Harun Masiku. Salah satu warganet ditwitter dengan akun @RaisaTjokrodnta membuat kalender dengan bergambar wajah pria kelahiran Jakarta tersebut.
Hal itu bertujuan guna mengingatkan masyarakat supaya turut aktif mencari keberadaan Harun Masiku untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Foto kalender 2021 itu memperlihatkan Harun Masiku mengenakan baju kebesaran partai banteng dan terdapat tulisan "Sang buron dari PDI Perjuangan".
"Segera miliki Kalender 2021 Harun Masiku. Limited Edition," cuitnya pada Minggu (27/12/2020).
Unggahan foto tersebut pun mendapat reaksi dari warganet. Bahkan dari mereka berminat untuk membeli kalender tersebut.
"Wah beli dimana ini saya mau," kata akun twitter @sarina_cut.
"Boleh juga tuh kalendernya, beli dimana ya? hehe," ujar akun twitter @qolbunkhoir.
Baca Juga: ICW: Sekelas Edhy Prabowo Bisa Ditangkap, Kenapa Harun Masiku Masih Buron?
"Kayaknya kalender ini lebih cocok ditempel dipinggir-pinggir jalan. Daripada buat dirumah," ucap akun twitter @bang_thanos.
Tak hanya itu, ada salah satu warganet yang usul untuk sekalian membuat kalender 2021 dengan motif wajah para koruptor di Indonesia.
"Pengen bikin kalender isinya wajah2 koruptor, terus disebar di warteg2, biar rakyat kecil selalu inget," tulis akun twitter @ridwanhr.
Seperti diketahui, dilansir dari Suara.com Harun Masiku merupakan eks Caleg PDI Perjuangan yang terjerat kasus dugaan penyuapan kepada mantan ketua KPU Wahyu Setiawan.
Sejak namanya masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 17 Januari lalu, Harun tercatat sudah selama 300 hari lebih menghilang bak ditelan bumi.
Reporter: Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal