SuaraJawaTengah.id - Kesabaran pelatuh Arsenal, Mikel Arteta kepada bek muda William Saliba akhirnya mencapai puncak. Tak kunjung berkembang, 'dikembalikan' sang manajer ke Liga Prancis dan bergabung dengan Nice.
Saliba sendiri gabung Arsenal dari klub Ligue 1 lainnya, Saint-Etienne pada bursa transfer musim panas 2019 lalu. Setelah direkrut, ia langsung dipinjamkan lagi ke Saint-Etienne selama semusim penuh.
Comeback ke Arsenal pada musim panas 2020, Saliba justru sama sekali tak mendapatkan kesempatan tampil di tim utama, meski sejatinya tampil cukup apik di kompetisi top-flight Prancis musim lalu.
Arsenal sendiri mengeluarkan biaya yang tak sedikit untuk merekrut pemain jebolan akademi Saint-Etienne itu, yakni 30 juta euro.
Seperti dilansir laman resmi Nice, bek tengah berusia 19 tahun itu bergabung tanpa opsi pembelian secara permanen. Namun demikian, ada opsi bahwa peminjaman Saliba bisa diperpanjang hingga musim depan.
Sementara itu, Arsenal mengungkapkan peminjaman Saliba bertujuan untuk memberikan kesempatan agar sang bek muda bisa bermain dengan lebih kompetitif.
"Kami yakin dia (Saliba) akan memiliki karier yang bagus bersama kami. Tapi, kami tetap harus ingat bahwa dia masih berusia 19 tahun dan perjalanannya masih sangat panjang," kata Direktur Teknik Arsenal, Edu di laman resmi klub dilansir dari Suara.com.
Di bawah pelatih Mikel Arteta, Saliba memang sama sekali tak mendapatkan kesempatan untuk unjuk gigi bersama tim utama Arsenal di musim 2020/2021 ini.
Baca Juga: AS Roma Tekuk Tuan Rumah Crotone, Berikut Hasil Liga Italia Pekan ke-16
Berita Terkait
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford, Siapkan Tebusan Rp588 Miliar di Akhir Musim
-
Roy Keane Sebut Aksi Martinelli sebagai Aib, Pemain Arsenal Itu Akhirnya Minta Maaf
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Warga Sumbang Tolak Tambang Kaki Gunung Slamet: Lingkungan Rusak, Masa Depan Terancam!
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah